Profil Az Zahra Putri Dania, Pebulu Tangkis Berbakat Indonesia yang Meninggal Dunia di Usia Muda

Reky Kalumata Suara.Com
Senin, 27 Februari 2023 | 19:26 WIB
Profil Az Zahra Putri Dania, Pebulu Tangkis Berbakat Indonesia yang Meninggal Dunia di Usia Muda
Az-Zahra Putri Dania (Twitter/INAbadminton)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Setelahnya, Az Zahra Putri berhasil menembus Pelatnas PBSI kala menjuarai Seleksi Nasional pada tahun 2022 lalu di nomor ganda campuran bersama Rafli Ramanda.

Tak hanya di nomor ganda campuran, Az Zahra Putri juga bermain di nomor ganda putri pada Seleksi Nasional 2022 bersama Sherly Asti Pratiwi dengan menjadi Runner Up.

Usai menembus Pelatnas, Az Zahra Putri menjadi bagian Tim Junior Indonesia yang berlaga pada ajang Piala Suhandinata 2022 atau Kejuaraan Dunia Junior 2022 yang digelar di Santander, Spanyol, Oktober 2022 lalu.

Di ajang tersebut, Az Zahra Putri mampu membawa Tim Junior Indonesia ke semifinal, sebelum ditumbangkan secara dramatis oleh Taiwan.

Meski gagal membawa Tim Junior Indonesia mempertahankan gelar juara, ia tetap berhasil turut menyumbangkan medali perunggu.

Tak cukup sampai di situ, Az Zahra Putri juga berhasil menjadi Runner Up di ajang Slovenia International 2022 bersama Rafli Ramanda.

Diketahui, Az Zahra Putri mampu menempati peringkat ke-168 dunia di nomor ganda campuran berkat sepak terjangnya di usia muda itu.

(Kontributor:  Felix Indra Jaya)

Baca Juga: Pertamina Fastron Jaga Peluang ke Final Four PLN Mobile Proliga 2023

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI