Profil Fadly Flo, Komentator Bulu Tangkis Dirujak Gegara Sebut Netizen Kampungan

Farah Nabilla Suara.Com
Minggu, 22 Januari 2023 | 07:38 WIB
Profil Fadly Flo, Komentator Bulu Tangkis Dirujak Gegara Sebut Netizen Kampungan
Fadly Sungkara [Instagram/fadlyflo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sosok komentator bulu tangkis, Fadly Sungkara alias Fadly Flo jadi bulan-bulanan warganet terutama pencinta badminton gegara komentarnya.

Adapun Fadly sempat dinilai terlalu mengagung-agungkan performa duo Kevin Sanjaya dan Marcus Gideon di perempat final India Open 2023, Jumat (20/1/2023).

Para penggemar bulu tangkis seantero negeri juga menilai Fadly asal-asalan saat memberi komentar pertandingan.

Sontak, Fadly memberi tanggapan menohok kepada publik yang mengkritiknya. Tak segan-segan ia juga menyebut para warganet bersikap kampungan dan memiliki latar belakang pendidikan rendah.

"Ingin rasanya menanggapi para netizen, tapi mengingat mereka adalah orang kampung dengan latar belakang pendidikan yang rendah jadi lebih baik saya diamkan saja. Nggak level," tulis Fadly di unggahannya.

Berkat komentar pedasnya, sosok Fadly menjadi perhatian utama publik.

Masyarakat kini mulai mengulik sosok Fadly sampai ke profil dan kariernya sehingga ia berani menyebut warganet lebih rendah latar pendidikannya.

Komentator BWF ternama

Karier Fadly tak bisa dianggap remeh-temeh. Sebab dirinya telah meniti dunia penyiaran, terutama penyiaran ajang olahraga selama 10 tahun lamanya.

Baca Juga: Diamuk Usai Hina BL Indonesia Berpendidikan Rendah, Akun Instagram Fadly Sungkara Raib!

Fadly disebut pernah mewawancara secara eksklusif dengan Presiden Joko Widodo, Wapres Jusuf Kalla, serta sejumlah menteri di era Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI