Suara.com - Nyaris tersisih, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto akhirnya mampu lolos dari lubang jarum. Pantang menyerah dan terus berusaha, mengantarkan pasangan nomor satu dunia ini maju ke babak perempat final Malaysia Open 2023.
Pada laga babak kedua Malaysia Open 2023 di Axiata Arena, Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Kamis (12/1/2023), Fajar/Rian akhirnya melaju ke babak 8 besar usai mengalahkan Mark Lamsfuss/Marvin Seidel (Jerman) dengan skor 8-21, 21-19, 21-16.
"Tadi kami main pantang menyerah dan berusaha terus saja. Meski ketinggalan terus berusaha," kata Fajar dalam rilis PBSI, Kamis (12/1/2023)
"Lawan juga bermain baik. Tetapi kami tetap semangat untuk mengejar. Kami tidak panik," tambah Rian.
Baca Juga: Hasil Malaysia Open 2023: Langkah Jonatan Christie Dihentikan Kenta Nishimoto
Menurut Fajar, lawan rupanya memang sudah mempelajari habis penampilannya bersama Rian. Segala taktik, pola permainan, kelebihan dan kelemahan sudah diketahui lawan.
"Lawan sudah mempelajari kami. Mulai dari servis, pembukaan, dan taktik strategi kami sudah diantisipasi lawan. Inilah yang membuat gim pertama terasa berbeda. Angkanya jauh, sekali," aku Fajar.
"Lawan dari awal sudah siap. Mereka sempat mengontrol permainan kami," timpal Rian.
Namun, meski kembali tertinggal, Fajar/Rian terus berupaya. Bahkan di gim kedua, andalan Indonesia ini sempat ketinggalan 18-19. Lewat perjuangan tanpa kenal lelah, pasangan ini bisa bangkit, mengejar, dan memetik kemenangan.
Pun dengan di gim ketiga. Wakil Pelatnas Cipayung ini ketinggalan 11-14. Namun dengan ketenangan dan tidak panik, Fajar/Rian bisa mengejar dan jadi pemenang
Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung Malaysia Open 2023 Hari Ini: Ada Perang Saudara The Daddies vs PraYer
"Di gim kedua saat tertinggal, kami tetap fokus dan yakin bisa. Pokoknya pantang menyerah dan terus berusaha," ujar Fajar.
"Kami tetap fokus, mengejar satu persatu. Berusaha agar permainan kami bisa lebih enak," sebut Rian.