Kerjasama dengan PBSI dan Dua Klub Basket Sukses, Mansion Sports Lebarkan Sayap

Arief Apriadi Suara.Com
Sabtu, 26 November 2022 | 06:05 WIB
Kerjasama dengan PBSI dan Dua Klub Basket Sukses, Mansion Sports Lebarkan Sayap
Mansion Sports resmi mengakuisisi Box Sports Center, sebuah pusat olahraga lengkap yang berada di wilayah Pluit, Jakarta. [Istimewa/Mansion Sports]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Setelah sukses menjalin kerjasama dengan Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) dan dua klub basket Tanah Air, Mansion Sports Entertainment Group (MSEG) kembali melakukan trobosan.

Mereka resmi mengakuisisi Box Sports Center, sebuah pusat olahraga lengkap yang berada di wilayah Pluit, Jakarta. Hal itu sebagai bagian dari langkah Mansion Sports melebarkan sayap di Indonesia.

Pada Juli lalu, mereka bekerja sama dengan dua klub Indonesia Basketball League (IBL), West Bandits Combiphar Solo dan RANS PIK Basketball, untuk menggelar sebuah pertandingan amal yang berhasil meraup dana hingga Rp 100 juta.

Pemain dan official RANS PIK Basketball Club menggunakan masker saat menyaksikan pertandingan Indonesian Basketball League (IBL) 2022 di Hall Basket Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat (4/3/2022). . ANTARA FOTO/Galih Pradipta/wsj. (ANTARA FOTO/GALIH PRADIPTA)
Ilustrasi - Pemain dan official RANS PIK Basketball Club menggunakan masker saat menyaksikan pertandingan Indonesian Basketball League (IBL) 2022 di Hall Basket Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat (4/3/2022). . ANTARA FOTO/Galih Pradipta/wsj. (ANTARA FOTO/GALIH PRADIPTA)

Kemudian pada September dan Oktober, bekerja sama dengan Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI), sebagai sponsor dalam dua turnamen berlevel internasional yakni Indonesia International Challenge yang di adakan di kota Yogyakarta dan Malang.

Baca Juga: Jonatan Christie Juara BrightUp Cup 2022: Modal Menuju World Tour Finals

Terakhir, pada November ini, Mansion Sports melangsungkan pertandingan sepak bola hiburan di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi. Laga tersebut menjadi spesial karena dihadiri oleh dua legenda sepak bola dunia, yaitu John Terry dan Alessandro Nesta.

Terkait Box Sports Center sendiri , Mansion Sports melakukan akuisisi karena menilai fasilitas olahraga di sana memang mumpuni. Pusat olahraga yang dimiliki oleh PT Gelanggang Olahraga Indonesia ini memiliki 1 lapangan serbaguna untuk futsal dan basket, serta 6 lapangan badminton.

Indonesia International Challenge 2022 yang digelar di Kota Malang, Jawa Timur, Rabu (12/10/2022). (ANTARA/Vicki Febrianto)
Indonesia International Challenge 2022 yang digelar di Kota Malang, Jawa Timur, Rabu (12/10/2022). (ANTARA/Vicki Febrianto)

Seluruh lapangan tersebut telah sesuai dengan standar yang ditetapkan oleh setiap badan resmi, seperti BWF, PBSI, FIBA, dan AFC.

Di luar itu, mereka juga memiliki fasilitas pendukung yang lengkap seperti papan skor, toilet ber-AC, shower, mushola, café, dan area parkir yang luas.

Tak hanya itu, Direktur Utama dari PT. Gelanggang Olahraga Indonesia, Hartanto Prawilo Luis menyebutkan bahwa Mansion Sports Box juga akan membuka pusat olahraga semacam ini di kota kota lainnya.

Baca Juga: Menyebrang ke Malaysia, Hendrawan Akui Belum Jodoh Latih Pebulu Tangkis Indonesia

Rencananya akan dibuka 10 tempat dalam 3 tahun ke depan. Untuk Box Sports Center yang kini bernama Mansion Sports Box sendiri beralamat lengkap di Jalan Pluit Raya nomor 123, Penjaringan, Jakarta.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI