Suara.com - Keberhasilan pasangan ganda campuran asal Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, menjuarai ajang Hylo Open 2022 turut membuat posisinya di ranking BWF berubah.
Sebab, peringkat Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati yang sebelumnya berada di peringkat 26 BWF mengalami peningkatan yang signifikan.
Dipantau dari laman resmi BWF, Selasa (8/11/2022), peringkat Rehan/Lisa melejit tujuh tingkat. Pasangan Indonesia ini berada di ranking 19 BWF dengan koleksi 44.080 poin.

Sebagai informasi, ini adalah peringkat BWF terbaik yang pernah diamankan oleh Rehan/Lisa selama keduanya menjadi pasangan ganda campuran Indonesia.
Keberhasilan Rehan/Lisa menjuarai ajang Hylo Open 2022 ini turut menjadi momen pembalasan karena mereka sebelumnya gagal di ajang French Open 2022.
Rehan/Lisa gagal melaju ke partai final setelah tumbang dari pasangan ganda campuran asal Belanda, Robin Tabeling/Selena Piek.
Sebetulnya, keberhasilan Rehan/Lisa di ajang Hylo Open 2022 ini juga layak dirayakan karena mereka berhasil menumbangkan lawan yang tangguh.
Pada partai final Hylo Open 2022, Rehan/Lisa sukses menjegal pasangan asal China, Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping.
Dalam duel penentuan gelar juara itu, Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping itu dipaksa bertekuk lutut dua gim langsung oleh Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati dengan skor 21-17 dan 21-15.
Baca Juga: Daftar Wakil Indonesia yang Lolos BWF World Tour Finals 2022
Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping memang sempat berhasil memberikan perlawanan terhadap Rehan/Lisa meski akhirnya kalah 9-11 pada interval gim pertama.