Demi Kejar Francesco Bagnaia, Fabio Quartararo Lakukan Pendekatan Berbeda di Sepang

Reky Kalumata Suara.Com
Jum'at, 21 Oktober 2022 | 09:05 WIB
Demi Kejar Francesco Bagnaia, Fabio Quartararo Lakukan Pendekatan Berbeda di Sepang
Pebalap Yamaha asal Prancis Fabio Quartararo saat menghadiri jumpa pers di Sirkuit Internasional Sepang, Malaysia, Kamis (20/10/2022), menjelang sesi latihan MotoGP seri Grand Prix Malaysia. (ANTARA/AFP/Mohd Rasfan)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Sepang menawarkan kesempatan pertama bagi Bagnaia untuk menjadi pebalap Italia pertama yang meraih gelar juara dunia MotoGP setelah Valentino Rossi pada 2009 dan juga sebagai pebalap Ducati pertama yang juara sejak 2007.

"Ini belum usai. Apabila dia (Bagnaia) bisa melakukannya, kami juga bisa," kata Quartararo.

"Seperti yang saya katakan, paruh kedua musim sangat buruk, kami bisa mengubahnya dan mencoba tampil baik pada dua balapan terakhir ini," ujarnya melengkapi.

MotoGP kembali digelar di Malaysia untuk pertama kalinya sejak 2019 setelah dua musim lalu balapan di sana dibatalkan karena pandemi Covid-19.

Penyelenggara memprediksi sebanyak 170.000 penonton akan memadati Sirkuit Sepang selama tiga hari penyelenggaraan balapan. (ANTARA)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI