Suara.com - Tujuh wakil Indonesia yang akan bertanding di babak kedua atau babak 16 besar Denmark Open 2022. Berikut siaran langsung dan link Live Streaming Denmark Open 2022.
Dipantau dari laman BWF, ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dijadwalkan akan mengawali perjuangan para wakil Indonesia di babak 16 besar hari ini.
Unggulan 5 tersebut akan menghadapi wakil Korsel, Choi Sol Gyu/Kim Won Ho pada laga ke-2 di Lapangan 1. Ini akan menjadi pertemuan perdana kedua pasangan .
Setelah itu, ganda putri unggulan 7 Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti, akan meladeni tantangan pasangan Cina, Du Yue/Li Wen Mei pada laga ketiga di lapangan 1.
Baca Juga: Top 5 Sport: Tampil Agresif, Kevin/Marcus Cuma Butuh 39 Menit untuk Singkirkan Wakil Jepang
Tunggal putra Indonesia yang masih tersisa Jonatan Christie juga akan bermain di lapangan 1 pada match ke-5. Jojo akan menghadapi ujian dari pemain Hong Kong, Lee Cheuk Yiu.
Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo juga akan bermain di lapangan 1 pada laga ke-11. The Minions akan menghadapi pasangan Skotlandia Alexander Dunn/Adam Hall.
Sementara di Lapangan 2, ganda putra unggulan 3 Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan akan menghadapi pasangan Taiwan, Lu Ching Yao/Yang Po Han.
Khusus laga di Lapangan 1 (Court 1), bisa ditonton lewat siaran langsung iNews TV dan live streaming di RCTI+. Sedangkan pertandingan lengkap semua court bisa dipantau live score di laman BWF.
Link live streaming Denmark Open 2022
Baca Juga: Jadwal Denmark Open 2022 Hari Ini, 7 Wakil Indonesia Main di Babak 16 Besar
Link live score Denmark Open 2022
Berikut jadwal Denmark Open 2022 hari ini, Kamis (20/10/2022)
Lapangan 1 (Court 1) Mulai pukul 14.00 WIB
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia) vs Choi Sol Gyu/Kim Won Ho (Korsel) / laga-2
Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (Indonesia) vs Du Yue/Li Wen Mei (Cina) / laga-3
Jonatan Christie (Indonesia) vs Lee Cheuk Yiu (Hong Kong) / laga-5
Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (Indonesia) vs Alexander Dunn/Adam Hall (Skotlandia) / laga-11
Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (Indonesia) vs Daniel Lundgaard/Mathias Thyrri (Denmark) / laga-13
Lapangan 2 (Court 2) Mulai pukul 14.00 WIB
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Indonesia) vs Lu Ching Yao/Yang Po Han (Taiwan) / laga-4
Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana (Indonesia) vs Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India) / laga-5