Cara Memukul Spike dalam Permainan Bola Voli

Reky Kalumata Suara.Com
Rabu, 19 Oktober 2022 | 13:36 WIB
Cara Memukul Spike dalam Permainan Bola Voli
Ilustrasi - Pebola voli Bandung BJB Tandamata Madeline Jazmine (kiri) melakukan smes kearah pertahanan Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia pada babak grand final putri Proliga 2022 di Padepokan Voli Jendral Polisi Kunarto, Sentul, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Sabtu (26/3/2022). ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya/aww (ANTARA FOTO/YULIUS SATRIA WIJAYA)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Berikut cara melakukan pukulan Spike atau biasa dikenal dengan Smash dalam permainan atau olahraga bola voli.

Olahraga voli merupakan salah satu olahraga atau permainan yang begitu mendunia. Banyak orang memainkan permainan ini.

Dalam olahraga voli sendiri, pemain harus bisa melakukan pukulan terhadap bola. Pasalnya, tujuan dari bola voli sendiri adalah menempatkan bola ke area lawan agar bisa berbuah poin.

Tak ayal para pemain voli harus menguasai teknik-teknik pukulan dalam permainan voli. Seperti Servis dan Smash atau biasa disebut Spike.

Pukulan Servis sendiri merupakan pukulan yang dilakukan di area servis. Biasanya pukulan ini dilakukan untuk menandakan dimulainya permainan.

Sedangkan pukulan Spike atau Smash merupakan pukulan yang dilakukan sekuat tenaga di atas net agar bola bisa masuk ke permainan lawan.

Biasanya, dalam melakukan pukulan Spike, pemain harus menunggu Setter atau Tosser menempatkan bola di atas net terlebih dulu agar menciptakan momen pemain melakukan Smash.

Karena membutuhkan Timing atau waktu yang tepat, maka pukulan Spike pun tak bisa dilakukan dengan sembarangan.

Diperlukan beberapa tahapan agar pukulan Spike ini dapat berjalan sempurna dan bisa memberikan poin bagi timnya pada permainan voli.

Baca Juga: BIN Samator Susul Pasundan ke Final Four Livoli Divisi Utama 2022

Lantas, bagaimana cara melakukan pukulan Spike dalam olahraga voli? Berikut tahapannya, terutama bagi para pemula.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI