Berikut Jadwal F1 GP Jepang 2022 di Akhir Pekan Ini

Reky Kalumata Suara.Com
Kamis, 06 Oktober 2022 | 12:50 WIB
Berikut Jadwal F1 GP Jepang 2022 di Akhir Pekan Ini
Pebalap Mercedes, Valtteri Bottas (kiri), memimpin balapan F1 GP Jepang 2019 selepas lampu start menyala di Sirkuit Suzuka, Minggu (13/10). [AFP/Behrouz Mehri]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Berikut jadwal balapan F1 GP Jepang di akhir pekan ini. Bintang Red Bull Max Verstappen berpeluang memastikan gelar juara dunia F1 2022 di sirkuit Suzuka.

Minggu lalu di Singapura, Verstappen harus menunda pestanya setelah hanya finis di posisi ketujuh. Namun pebalap Red Bull ini memiliki kesempatan kedua untuk menyelesaikan kejuaraan dunia 2022 pada balapan di Suzuka, Jepang akhir pekan ini.

Balap Formula 1 dijadwalkan bertolak menuju Sirkuit Suzuka untuk kali pertama sejak 2019 pada 7-9 Oktober. Dan Max Verstappen memiliki rapor cukup bagus di trek sepanjang 5,807 kilometer itu.

Pebalap tim Red Bull Max Verstappen menjalani sesi latihan Grand Prix Singapura, Sirkuit Marina Bay. (30/9/2022) (AFP/ROSLAN RAHMAN)
Pebalap tim Red Bull Max Verstappen menjalani sesi latihan Grand Prix Singapura, Sirkuit Marina Bay. (30/9/2022) (AFP/ROSLAN RAHMAN)

Kendati belum pernah menang, Super Max tiga kali meraih podium dalam lima race F1 GP Jepang. Kembali berlomba di sirkuit tradisional, pembalap 24 tahun tersebut diyakini akan kembali ke performanya.

Baca Juga: Berikut Skenario Max Verstappen Bisa Kunci Gelar Juara F1 2022 di Jepang

Verstappen saat ini memimpin dengan 341 poin atau unggul 104 poin atas rival terdekatnya Charles Leclerc, sementara rekan setimnya di Red Bull, Sergio Perez, juga masih berpeluang meski terpaut dua poin lagi dari Leclerc.

Sementara cuaca juga akan menjadi tantangan tersendiri bagi Verstappen dan para pebalap lainnya. Berdasarkan prakiraan, hujan berpotensi turun membasahi lintasan di Suzuka, terutama pada hari Jumat dan juga Minggu.

Berikut Jadwal F1 GP Jepang di sirkuit Suzuka yang akan berlangsung mulai 7-9 Oktober 2022.:

Jumat, 7 Oktober 2022 :

Pukul 10.00 WIB, Latihan Bebas 1 (FP1)
Pukul 13.00 WIB, Latihan Bebas 2 (FP2)

Sabtu, 8 Oktober 2022

Baca Juga: Statistik F1 GP Jepang, Max Verstappen Berpeluang Kunci Gelar Juara Dunia

Pukul 10.00 WIB, Latihan Bebas 3 (FP3)
Pukul 13.00 WIB, Kualifikasi

Minggu, 9 Oktober 2022

Pukul 12.00 WIB, Race

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI