Sudah 5 Kali Crash di Musim Ini, Francesco Bagnaia: Saya Harus Memikirkannya

Reky Kalumata Suara.Com
Rabu, 28 September 2022 | 19:08 WIB
Sudah 5 Kali Crash di Musim Ini, Francesco Bagnaia: Saya Harus Memikirkannya
Pebalap tim Ducati Lenovo Francesco Bagnaia saat konferensi pers pra-acara MotoGP Jepang di sirkuit Twin Ring Motegi di Motegi, prefektur Tochigi pada 22 September 2022. Toshifumi KITAMURA / AFP
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Rider Ducati Lenovo Francesco Bagnaia mulai berpikir keras setelah kembali mengalami crash di MotoGP Jepang. Bagnaia sudah tidak boleh gagal finis lagi untuk dapat bersaing memperebutkan gelar juara dunia MotoGP 2022.

Bagnaia tiba di Motegi dengan terpaut 10 poin di belakang pemimpin dan juara bertahan Fabio Quartararo di klasemen MotoGP 2022, tetapi kini dia defisit 18 poin setelah mengalami crash di Motegi.

Rider Italia ini secara dramatis di lap terakhir terjatuh saat menghindari kontak dengan Quartararo. Ini adalah kelima kalinya Bagnaia gagal menyelesaikan balapan (Qatar, Prancis, Catalonia, Jerman, Jepang).

Pebalap tim Monster Energy Yamaha Fabio Quartararo dan pebalap Ducati Lenovo Francesco Bagnaia bertarung di Grand Prix Jerman, Sirkuit Sachsenring. (19/6/2022) (AFP/RONNY HARTMANN)
Pebalap tim Monster Energy Yamaha Fabio Quartararo dan pebalap Ducati Lenovo Francesco Bagnaia bertarung di Grand Prix Jerman, Sirkuit Sachsenring. (19/6/2022) (AFP/RONNY HARTMANN)

“Kesalahannya, saat ini saya tidak bisa melakukannya. Saya sudah jatuh lima kali tahun ini,” katanya kepada BT Sport seperti dikutip dari Crash. “Jadi, saya harus memikirkannya…”

Bagnaia juga tahu peluang untuk persaingan gelar kejuaraan MotoGP pertamanya dengan hanya empat balapan tersisa, dimulai di Thailand akhir pekan ini.

Baca Juga: Takaaki Nakagami Dipastikan Absen di MotoGP Thailand 2022

Namun Pecco juga tahu bahwa penampilan minggu lalu tidak dapat diulangi lagi saat tampil di MotoGP Thailand jika dia ingin memiliki harapan untuk mengalahkan Quartararo:

"Kami harus memahami mengapa saya sangat lambat di lintasan basah, karena pada balapan berikutnya kemungkinan [kondisi basah] tinggi."

"Akan sangat penting untuk memahami mengapa saya berjuang, mengapa saya tidak memiliki kecepatan. Aneh karena biasanya saya kompetitif.”

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI