Suara.com - Jack Ahearn, pelari asal Australia mendadak viral di media sosial saat dirinya mengungkap bahwa penyelenggara Indonesia International Marathon 2022 di Bali tidak kunjung mengirimkan hadiah kepadanya sebesar Rp150.000.000.
Pelari ini menjadi pemenang utama dalam acara marathon tersebut. Ia pun menumpahkan kekesalannya di instagram @jackahearn. Lalu, apa yang sebenarnya terjadi? Simak inilah 5 faktanya.
1. Lomba taraf internasional
Penyelenggaraan Indonesia International Marathon 2022 ini sudah diungkap oleh pihak penyelenggara, PT. Tata Media Prima yang bekerjasama dengan KONI sebagai salah satu ajang bergengsi internasional.
Hal ini disosialisasikan sejak Mei 2022 lalu dan diselenggarakan di Bali pada 26 Juni 2022 lalu dan berakhir garis finis di Grand Inna Bali Beach, Sanur.
2. Keluar sebagai pemenang
Banyak sekali pelari internasional yang terlibat dalam acara ini, termasuk pelari Jack Ahearn yang berasal dari Australia. Ia berhasil menduduki posisi pertama maraton putra dan berhak mendapatkan hadiah sebesar Rp150.000.000,- dari pihak penyelenggara. Namun sayang, Jack mengaku hingga saat ini belum sama sekali menerima hadiah tersebut.
3. Protes lewat media sosial
Geram karena telah mencoba menghubungi panitia namun tak kunjung mendapatkan jawaban, Jack pun menumpahkan kekesalan dan protesnya lewat instagram storynya sambil menandai Instagram @indonesiainternationalmarathon.
Baca Juga: Makjleb! Arie Kriting soal Pelari Asing Belum Terima Hadiah Lomba Marathon di Indonesia
Di Instagram Story-nya tertulis bahwa pihak panitia telah memblokir nomornya dan gagal melakukan pembayaran hadiah sejumlah Rp150 juta tersebut kepadanya.