Suara.com - Dua wakil Indonesia kompak melaju ke babak kedua Japan Open 2022 setelah mengalahkan lawannya masing-masing, Rabu (31/8/2022). Mereka adalah tunggal putra Jonatan Christie dan ganda campuran Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari.
Jonatan Christie berhasil melenggang ke babak kedua Japan Open 2022 setelah menjinakkan perlawanan wakil Belanda, Mark Caljouw.
Dalam pertandingan babak 32 besar di Maruzen Intec Arena Osaka, Jepang itu, Jonatan Christie menundukkan Mark Caljouw dua gim langsung dengan skor 21-13, 22-24, 21-10.
Di gim pertama, Jonatan Christie relataif tak mendapat perlawanan sengit dari lawannya. Dia sempat unggul 4-0 untuk kemudian menjaga selisih poin tetap lebar sebelum mengunci kemenangan 21-13.
Pertandingan berubah menjadi lebih sengit di gim kedua. Meski sempat mengawali laga dengan keunggulan 4-0, Mark Caljouw perlahan-lahan mampu bangkit dan bahkan berbalik unggul 8-7.
Pasca momen itu, laga berlangsung ketat, kedua tunggal putra saling mencatatkan poin sebelum Jonatan Christie beralik unggul 13-11 lewat tiga poin beruntun.
Namun, keunggulan Jojo, sapaan akrab Jonatan Christie nyatanya tidak berlangsung lama. Dia justru kesulitan mengembangkan permainan hingga skor disamakan 18-18 dan pertarungan sengit terus terjadi hingga 22-22.
Di momen kritis itu, Mark Caljouw yang pada akhirnya mampu memanfaatkan peluang. Wakil Belanda mencatatkan dua poin beruntun untuk mengamankan gim kedua dengan skor 24-22 sekaligus memaksa laga berlangsung hingga rubber game.
Di gim ketiga atau penentuan, Jonatan Christie tampil lebih baik. Dia membayar tuntas kesalahan di gim kedua hingga sempat unggul sangat jauh yakni 17-6 dari lawannya sebelum mengunci kemenangan 21-10.
Baca Juga: Menang Susah Payah, Kevin/Marcus ke Babak Kedua Japan Open 2022
Di laga lain, Rinov/Pitha berhasil melaju ke babak kedua Japan Open 2022 setelah mengalahkan pasangan ganda campuran Jerman Jones Ralfy Jansen/Linda Efler dengan skor 21-9, 19-21, 21-17.