Lalu, di kelas kursi roda, skuad Merah Putih menyumbangkan dua gelar juara dari nomor pertandingan ganda putra WH1-WH2 melalui pasangan Supriadi/Agung Widodo dan di sektor tunggal putra WH 2 berkat kemenangan Wiwin Andri atas rekan senegara, Supriadi.
"Supriadi adalah lawan terberat saya. Di Papua kemarin sempat ketemu juga dan sekarang ketemu lagi di sini. Kesulitannya adalah kita sudah mengenal dan latihan bareng jadi programnya sama. Selain itu dia juga bisa membaca kelebihan dan kekurangan kita. Nah menyikapinya tinggal gimana kita bisa bermain dengan diri sendiri aja," ujar Wiwin.
Wiwin yakin kemenangan di Fox's Indonesia Para Badminton International 2022 menjadi modal penting menatap kejuaraan dunia yang akan dihelat di Jepang beberapa bulan mendatang.
"Mudah-mudahan bisa ke Jepang untuk mengikuti kejuaraan dunia. Persiapan saya latihan secara rutin dan semoga bisa mengharumkan nama Indonesia kembali," tutur Wiwin.
Group Brand Head PT Savoria Kreasi Rasa Vanessa Ingrid Pamela berharap kemenangan atlet para-badminton Indonesia di Fox's Indonesia Para Badminton International 2022 mampu membawa spirit juara bagi para atlet dalam menghadapi turnamen dan kejuaraan lainnya di masa mendatang.
"Kami berharap kilauan-kilauan prestasi yang muncul dalam kejuaraan ini dapat semakin mengasah kemampuan dan potensi diri sehingga terus membanggakan Indonesia," ujar Vanessa.
Berikut daftar pemenang Fox's Indonesia Para Badminton International 2022:
Ganda Putri - SH 6
Juara I : Irianti Yunia Widya/Rina Marlina (Indonesia)
Juara II : Daria Bujnicka/Oliwia Szmigiel (Polandia)
Tunggal Putri - SL 4
Juara I : Khalimatus Sadiyah (Indonesia)
Juara II : Priyanti Lia (Indonesia)
Juara III : Caitlin Dransfield (Australia)
Tunggal Putra - WH 1
Juara I : Jit Thye Chew (Malaysia)
Juara II : Hong Tsin Chung (Malaysia)
Juara III : Agung Widodo (Indonesia)