Suara.com - Kontingen Indonesia mengakhiri Islamic Solidarity Games (ISG) 2021 dengan menempati peringkat ketujuh klasemen akhir perolehan medali. Hasil dari event yang berlangsung di Konya, Turki itu lebih baik dibanding edisi ISG sebelumnya di Baku, Azerbaijan.
Berdasarkan keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Jumat (19/8/2022), kontingen Indonesia mengantongi total 13 emas, 14 perak, dan 29 perunggu pada ISG edisi kelima ini.
Sementara itu, pada ISG edisi sebelumnya, tim Merah Putih berhasil mengamankan posisi kedelapan dengan total 6 emas, 29 perak, dan 23 perunggu.
Indonesia mengamankan medali hanya dalam 7 dari 13 cabang olahraga yang diikutinya.
Baca Juga: Kholidin, Tukang Bubur yang Tak Rela Tinggalkan Panahan Meski Hanya Miliki Satu Tangan
Sebagian besar medali, 12 emas, 7 perak dan 10 perunggu, direbut oleh cabang olahraga angkat besi.
Sedangkan atlet panahan meraih 1 emas, 4 perak, 1 perunggu, atlet sepeda 1 medali perak dan atlet renang merebut 2 medali perak, 12 perunggu.
Sementara atlet atletik mengantongi 2 medali perunggu, atlet karate meraih 2 medali perunggu, dan atlet kickboxing mendapatkan 2 medali perunggu, demikian Antara.