Animo Penonton FIBA Asia Cup 2022 Lampaui Edisi 2017 di Lebanon

Syaiful Rachman Suara.Com
Rabu, 27 Juli 2022 | 23:05 WIB
Animo Penonton FIBA Asia Cup 2022 Lampaui Edisi 2017 di Lebanon
Direktur Utama IBL Junas Miradiarsyah (HO/IBL)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Jadi sebetulnya oke. Tinggal bagaimana kita bisa dorong lagi, supaya selain menonton Indonesia, orang juga menonton tidak hanya final. Sebisa mungkin kita bisa dorong agar ketika babak reguler atau babak gugur sebelum final tapi negara lain yang lain main animo penonton tetap tinggi," katanya.

"Itu sih yang mungkin bisa kita tingkatkan lagi, karena untuk World Cup pasti kelasnya akan lebih berbeda lagi negara yang main. Mau babak apapun karena tim kelas dunia pasti lebih menarik," tambah Junas.

Tahun depan Indonesia akan menjadi salah satu tuan rumah putaran final Piala Dunia FIBA 2023 bersama Filipina dan Jepang yang dijadwalkan berlangsung pada 25 Agustus s.d. 10 September 2023.

Sayangnya, Indonesia tidak ambil bagian dalam putaran final setelah gagal memenuhi target FIBA untuk mencapai delapan besar FIBA Asia Cup 2022, lantaran tersisih di playoff perebutan tiket perempat final melawan China.

Indonesia Arena bakal kebagian menyelenggarakan pertandingan-pertandingan dua grup babak penyisihan pertama serta satu grup babak penyisihan kedua, atau menjadi tuan rumah untuk delapan negara peserta.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI