Suara.com - Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo terciduk datang ke F1 Prancis 2022. Ia datang sebagai tamu undangan pada balap F1 yang digelar di Sirkuit Paul Ricard.
Memang, MotoGP 2022 sedang rehat sejenak alias libur pertengahan musim. Tentunya Quartararo akan memanfaatkan waktu untuk melihat F1.
Ternyata kedatangan Fabio Quartararo ke Prancis tersebut mendapat sambuatan hangat dari para fans serta kru F1 di sana.
"Saya datang sebagai undangan dan juga penggemar berat dari F1, ternyata banyak yang mengenali saya di sini," ujar Fabio Quartararo seperti dilansir dari Paddock GP.
Baca Juga: Sebastian Vettel Punya Niat Lanjut Membalap bersama Aston Martin
Ia disana terlihat akrab dengan pembalap F1, Lewis Hamilton. Hal ini lantaran dirinya didatangkan karena sponsor Monster Energy Drink dan juga Mercedes AMG Petronas.
Namu Quartararo tak hanya menghabiskan waktu dengan Hamilton saja. Ternyata ia terlihat memamerkan keakraban dengan Pierre Gasly (Scuderia AlphaTauri) dan Esteban Ocon (BWT Alpine F1 Team).
Performa keduanya sedang konsisten di lima besar, sehingga membuat Fabio Quartararo sangat optimis untuk menyaksikan balapan F1 Prancis 2022.
"Saya mengenal secara pribadi Pierre Gasly dan Esteban Ocon, beberapa kali kami bertemu dan liburan bersama," tutur Fabio Quartararo.
"Sangat menyenangkan di masa liburan MotoGP ini saya datang sebagai penonton di balapan yang saya sukai," tutupnya.
Baca Juga: Penasaran dengan Mobil F1, Fabio Quartararo Bermimpi Bisa Menjajalnya