Suara.com - Pembalap Aprilia Racing, Maverick Vinales menjadi sorotan saat di awal musim. Hal ini lantaran performanya yang belum memuaskan para fans dan kru tim Aprilia.
Namun Vinales pun terus memperbaikinya hingga akhirnya ia kembali menemukan performa yang hilang. Ternyata perkembangan performa Vinales tak lepas dari sorotan rekan setimnya, Aleix Espargaro.
Aleix merasa Vinales telah menunjukkan perkembangan yang cukup baik dalam beberapa balapan terakhir. Vinales hanya butuh konsistensi agar dirinya bisa bersaing dengan para pembalap lain.
"Maverick sudah sangat cepat selama tiga atau empat balapan, tetapi dia perlu menemukan konsistensi dan lolos dengan baik," kata Aleix Espargaro dilansir dari Motosan.es.
Baca Juga: Bukan Fabio Quartararo, Ini Dia Pembalap yang Berpeluang Jadi Juara Dunia MotoGP 2022
Selain itu, Aleix merasa hubungan mereka berdua hingga kini berjalan dengan sangat baik untuk memberikan kesuksesan untuk Aprilia.
Meski di atas lintasan sebagai rival, Aleix menyebut kalau Vinales sebagai rekan. Vinales memiliki peran besar pada perebutan gelar juara dunia MotoGP 2022 meski posisinya terlihat jauh dari Aleix.
"Saya sangat percaya pada kerja tim, dan Maverick telah memahami bahwa kami berdua dapat saling membantu. Saya percaya bahwa dia akan menjadi kunci di akhir kejuaraan," pungkasnya.