Akhiri 2 Tahun Puasa Gelar, Anthony Ginting: Ini Momen Terbaik

Arief Apriadi Suara.Com
Senin, 18 Juli 2022 | 08:10 WIB
Akhiri 2 Tahun Puasa Gelar, Anthony Ginting: Ini Momen Terbaik
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting memegang trofi juara Singapore Open 2022 di Singapore Indoor Stadium, Minggu (17/7/2022). Anthony Ginting jadi juara usai mengalahkan wakil Jepang, Kodai Naraoka 23-21, 21-17. [PBSI]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, tak bisa menyembunyikan kegembiraannya usai merengkuh gelar juara Singapore Open 2022, Minggu (17/7/2022).

Anthony Ginting begitu senang lantaran juara di ajang BWF World Tour Super 500 itu mengakhiri puasa gelar yang telah dialaminya sekitar dua tahun terakhir.

Sebelum merengkuh gelar Singapore Open 2022, kali terakhir Anthony Ginting menaiki podium tertinggi adalah di Indonesia Masters 2020 yang berlangsung di Istora Senayan pada Januari dua tahun silam.

Anthony Ginting jadi juara Singapore Open 2022 usai mengalahkan jagoan Jepang, Kodai Naraoka. Dalam partai final di Singapore Indoor Stadium, Kallang, pebulu tangkis 25 tahun itu menekuk lawannya 23-21, 21-17 dalam 53 menit.

Baca Juga: Anthony Ginting Raih Gelar Juara di Singapore Open setelah Libas Kodai Naraoka

"Kemenangan ini juga pastinya menjadi salah satu momen terbaik karena beberapa bulan terakhir ini, mungkin dari akhir tahun sampai terakhir sebelum Thomas Cup memang dari performa dan hasil pertandingan saya kurang baik," kata Anthony Ginting dalam rilis PBSI.

Dengan kemenangan itu, Ginting mampu menyempurnakan keberhasilan skuad Indonesia yang meraup tiga gelar juara dari turnamen BWF World Tour Super 500 dan berhadiah total 370 ribu dolar AS tersebut.

Anthony Sinisuka Ginting mengalahkan Kodai Naraoka (Jepang) di babak final Singapore Open 2022 untuk merebut gelar juara di ajang BWF Super 500, Minggu. (dokumentasi PP PBSI)
Anthony Sinisuka Ginting mengalahkan Kodai Naraoka (Jepang) di babak final Singapore Open 2022 untuk merebut gelar juara di ajang BWF Super 500, Minggu. (dokumentasi PP PBSI)

Sebelumnya, pasangan ganda putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti menjadi kampiun usai mengalahkan Zhang Shu Xian/Zheng Yu asal China dengan 21-14, 21-17. 

Lalu, di ganda putra yang memanggungkan all Indonesian final, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin sukses mengatasi perlawanan seniornya, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, 9-21, 21-14, 21-16.

"Saya bersyukur dengan segala kerja keras dan juga kepercayaan dari pelatih, dari PBSI, dan semuanya teman-teman dan keluarga juga yang terus mendukung, sampai akhirnya, puji Tuhan, saya bisa memenangkan juara. Pastinya, kemenangan ini sebagai hadiah buat semuanya," kata Ginting.

Baca Juga: Libas Kodai Naraoka di Final, Anthony Ginting Juara Singapore Open 2022

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI