Suara.com - Persaingan di paruh pertama gelaran F1 musim 2022 semakin sengit, pasca keberhasilan Charles Leclerc dalam memenangani seru GP Austria pada Minggu, 10 Juli 2022 lalu. Tentu saja, ini membuat klasemen F1 mengalami dinamika yang menarik, khususnya di bagian papan atas.
Dengan raihan 25 poin pada gelaran tersebut, Leclerc kini hanya berjarak 38 poin saja dari pemuncak klasemen, yakni Verstappen yang kini perkasa dengan total 208 poin. Tapi hal ini masih akan sangat mudah berubah, sebab masih ada total 11 balapan tersisa saat artikel ini ditulis.
Bagaimana klasemene lengkap F1 per 15 Juli 2022 ini? Simak selengkapnya di sini!
Klasemen F1 Musim 2022
Baca Juga: Max Verstappen Amankan Poin Penting di F1 GP Austria, PT EMLI Ungkapkan Ketatnya Persaingan
- Max Verstappen dari tim Red Bull dengan raihan 208 poin
- Charles Leclerc dari tim Ferrari dengan raihan 170 poin
- Sergio Perez dari tim Red Bull dengan raihan 151 poin
- Carlos Sainz dari tim Ferrari dengan raihan 133 poin
- George Russell dari tim Mercedes dengan raihan 128 poin
- Lewis Hamilton dari tim Mercedes dengan raihan 109 poin
- Lando Norris dari tim McLaren dengan raihan 64 poin
- Esteban Ocon dari tim Renault dengan raihan 52 poin
- Valtteri Bottas dari tim Alfa Romeo dengan raihan 46 poin
- Fernando Alonso dari tim Renault dengan raihan 29 poin
- Kevin Magnussen dari tim Haas Ferrari dengan raihan 22 poin
- Daniel Ricciardo dari tim McLaren dengan raihan 17 poin
- Pierre Gasly dari tim AlphaTauri dengan raihan 16 poin
- Sebastian Vettel dari tim Aston Martin dengan raihan 15 poin
- Mick Schumacher dari tim Haas Ferrari dengan raihan 12 poin
- Yuki Tsunoda dari tim AlphaTauri dengan raihan 11 poin
- Zhou Guanyu dari tim Alfa Romeo dengan raihan 5 poin
- Alexander Albon dari tim Williams Mercedes dengan raihan 3 poin
- Lance Stroll dari tim Aston Martin dengan raihan 3 poin
- Nicholas Latifi dari tim Williams Mercedes dengan raihan 0 poin
- Nico Hulkenberg dari tim Aston Martin dengan raihan 0 poin
Seperti yang bisa disimak, pada posisi 5 teratas sebenarnya jarak poin yang dimiliki tak terlalu jauh, terlebih jika mempertimbangkan masih ada 11 balapan tersisa. Maka dari itu, peluang untuk setiap pembalap meraih juara di seri 2022 ini masih terbuka lebar.
Itu tadi sedikit informasi mengenai klasemen F1 pada paruh pertama musim 2022 ini. Semoga bermanfaat, dan selamat menjalankan aktivitas Anda!
Kontributor : I Made Rendika Ardian