Marques Bolden dan Abraham Damar 100 Persen Fit untuk FIBA Asia Cup 2022

Rully Fauzi Suara.Com
Selasa, 12 Juli 2022 | 00:23 WIB
Marques Bolden dan Abraham Damar 100 Persen Fit untuk FIBA Asia Cup 2022
Pemain Timnas Basket Indonesia, Marques Bolden (tengah). [ANTARA FOTO/Fauzi Saputra]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Manajer Timnas Basket Indonesia, Jeremy Santoso memastikan Marques Bolden dan Abraham Damar Grahita dalam kondisi fit dan diyakini dapat menunjukkan performa terbaik dalam FIBA Asia Cup 2022.

“Bolden dan Abraham sudah 100 persen dan siap bertanding. Bolden juga saya rasa sangat berbeda dengan Bolden kemarin saat SEA Games karena sekarang power-nya sudah kembali dan lebih sangar," kata Jeremy seperti dikutip dari Antara.

Bolden dan Abraham sama-sama tidak diturunkan dalam laga kualifikasi FIBA World Cup 2023 melawan Arab Saudi. Bolden mengalami cedera punggung, sedangkan Abraham bergelut dengan masalah peradangan pada lututnya.

Abraham sempat tampil dalam laga kualifikasi melawan Yordania. Namun pemain yang berposisi sebagai shooting guard itu tampil di bawah standar setelah melantai sekitar 13 menit.

Baca Juga: Jadwal Lengkap FIBA Asia Cup 2022: Indonesia Hadapi Arab Saudi di Laga Perdana

“Saat melawan Arab Saudi, roster kami belum 100 persen dan saya rasa nanti sudah 100 persen dan saya harap hasilnya akan membuahkan kemenangan bagi tim kami,” ucap Jeremy.

Dia menambahkan Indonesia juga makin percaya diri selama FIBA Asia Cup 2022 karena tim yang kini dipimpin pelatih kepala Milos Pejic itu disebut Jeremy sudah menunjukkan banyak perubahan dibandingkan dengan saat dua laga kualifikasi.

“Poin penting ada beberapa, salah satunya inside pressing di mana akan ada Bolden bermain jadi saya rasa anak-anak secara defense dan offense akan semakin percaya diri,”

“Untuk turnover, kami terkadang banyak melakukan turnover ketika ditekan oleh lawan yang posturnya lebih besar daripada kami. Dan kami juga akan berjuang untuk rebound,” pungkas dia.

Indonesia akan mengawali fase penyisihan Grup A FIBA Asia Cup 2022 melawan Arab Saudi pada 12 Juli sebelum bertemu dengan Yordania pada 14 Juli.

Baca Juga: Marques Bolden Masuk Daftar, Ini Skuad Timnas Basket Indonesia untuk FIBA Asia Cup 2022

Indonesia selanjutnya menghadapi juara bertahan Australia pada 16 Juli.

Tim Merah Putih harus memetik setidaknya dua kemenangan dalam fase grup untuk mengamankan satu tempat babak delapan besar dan tiket FIBA World Cup 2023.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI