Peraih Emas SEA Games 2021 Ramaikan Grand Final Super Esport Series

Arief Apriadi Suara.Com
Kamis, 23 Juni 2022 | 16:10 WIB
Peraih Emas SEA Games 2021 Ramaikan Grand Final Super Esport Series
Ilustrasi esports. (Pexels)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Atlet esports kenamaan Tanah Air atau pro player akan meramaikan Grand Final Super Esport Series Season 2 yang akan berlangsung pada 25 dan 26 Juni 2022.

Mereka antara lain Ryzen (Bigetron Esports) yang merupakan peraih medali emas SEA Games 2021 untuk tim Garuda (INA2) dan Microboy dari Evos Esports. Keduanya akan memainkan game Player Unknown's Battlegrounds (PUBG) Mobile.

Serta Rekt dari Evos Esports dan Udil dari Atler Ego yang akan memainkan game Mobile Legends: Bang Bang. Mereka semua akan bermain di laga eksebisi bertajuk Super Match.

BTR Ryzen (Muhammad Albi). [Instagram/@btr_ryzen]
BTR Ryzen (Muhammad Albi). [Instagram/@btr_ryzen]

Sementara Grand Final Super Esport Series Season 2 akan mempertandingkan 8 tim dari cabang game Mobile Legends: Bang Bang dan 16 tim dari Player Unknown's Battlegrounds (PUBG) Mobile.

Baca Juga: Profil Rifda Irfanaluthfi, Atlet Senam Peraih Emas SEA Games 2021 yang Curhat Soal Cedera

Mereka akan saling beradu strategi terbaik demi merengkuh gelar juara serta memperebutkan total hadiah ratusan juta rupiah.

Panitia menyiapkan hadiah total Rp600 juta yang terbagi masing-masing Rp300 juta untuk juara Player Unknown's Battlegrounds (PUBG) Mobile dan Rp 300 juta untuk jawara Mobile Legends: Bang Bang.

Grand Final Super Esport Series Season 2 akan berlangsung pada 25 dan 26 Juni 2022. [Super Esport Series]
Grand Final Super Esport Series Season 2 akan berlangsung pada 25 dan 26 Juni 2022. [Super Esport Series]

“Skill yang dimiliki oleh para finalis Super Esport Series Season 2 ini memang layak untuk berlaga di grand final," ujar Perwakilan Superchallenge selaku penyelenggara yang menginisiasi kompetisi ini, Martin Sofian.

"Mereka memiliki potensi dan semangat juara yang sama kuat mulai dari babak kualifikasi selama 8 minggu terakhir. Dengan begitu, pertandingan grand final akan tersaji penuh kejutan dan unpredictable."

Tak hanya menjaring pemain esports berbakat, Super Esport Series coba mendukung perkembangan ekosistem esports Tanah Air dengan menyelenggarakan audisi menjaring caster atau komentator pertandingan esports bertajuk Super Caster Hunt.

Baca Juga: Rifda Irfanaluthfi Peraih Emas SEA Games 2021 Curhat di Medsos: Masak Iya Pak, Saya Juga yang Beli Alatnya

Dari ratusan peserta, akan terpilih Top 5 Super Caster Hunt dari masing-masing game PUBGM dan Mobile Legends: Bang Bang untuk memandu jalannya pertandingan di grand final dan meraih hadiah total sebesar Rp 40 juta.

“Kami menyadari bahwa dunia esports tidak hanya berbicara soal pemain dan game yang dipertandingkan. Tapi juga banyak elemen-elemen pendukung yang sangat berperan bagi kemajuan esports di Tanah Air, salah satunya adalah kehadiran caster-caster," kata Martin Sofian.

"Untuk itu melalui Super Esports Series Season 2 ini kami berusaha mencari bakat-bakat untuk menjadi seorang caster. Pemenang pertama dan kedua akan berkesempatan ngecast langsung di grand final nanti,” pungkas Martin Sofian.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI