Profil Rifda Irfanaluthfi, Atlet Senam Peraih Emas SEA Games 2021 yang Curhat Soal Cedera

Rabu, 15 Juni 2022 | 13:37 WIB
Profil Rifda Irfanaluthfi, Atlet Senam Peraih Emas SEA Games 2021 yang Curhat Soal Cedera
Profil Rifda Irfanaluthfi (instagram.com/rifda_irfanaluthfi)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Atlet senam artistik, Rifda Irfanaluthfi baru baru ini menghebohkan jagad maya atas "curahan hatinya" yang mengungkap soal perhatian pemerintah Indonesia terhadap atlet-atlet yang sedang berjuang dalam pertandingan internasional, termasuk dirinya.

Tak hanya itu, Rifda juga ikut menyebut nama Presiden RI, Joko Widodo dan Menteri Pemuda dan Olahraga, Zainudin Amali.

Instagram story yang diunggah Rifda pada Senin (13/06/2022) lalu tersebut tertulis,

"Yth Pak Jokowi dan Pak Zainudin Amali, mohon tolong diperhatikan lagi penanganan cedera para atletnya. Masak iya saya atlet fokus bertanding cari poin untuk bisa tembus olimpiade tapi saya juga yang jadi therapist = masseur buat diri saya sendiri, saya juga yang beli alatnya. Minimal pak, setiap bertanding event besar atau single event, bawa satu therapist untuk satu cabor. Sekali lagi, mohon diperhatikan lagi ya pak! karena kesehatan merupakan aset yang berharga untuk menunjang keberhasilan atlet juga pak. Kasihan atletnya sudah berusaha maksimal tapi kurang disupport pemerintah dari segi penanganan cedera." tulis Rifda.

Simak profil Rifda Irfanaluthfi berikut. 

1. Biodata

Atlet cantik ini lahir pada tanggal 16 Oktober 1999, yang artinya saat ini ia berusia 23 tahun. Ia aktif sebagai salah satu atlet senam artistik Indonesia yang sering bertanding di kejuaraan nasional maupun internasional. Ia mulai berlatih sebagai atlet senam sejak umur 5 tahun.

2. Masuk tim artistik putri DKI Jakarta

Bukan hanya sebatas bermain solo, Rifda juga aktif dalam salah satu tim senam artistik putri perwakilan provinsi DKI Jakarta. Ia juga sempat bertanding di Pekan Olahraga Nasional (PON) Papua pada 2021 lalu.

Baca Juga: Rifda Irfanaluthfi Peraih Emas SEA Games 2021 Curhat di Medsos: Masak Iya Pak, Saya Juga yang Beli Alatnya

Ia bersama 3 orang temannya dalam satu tim tersebut juga berhasil meraih medali emas dalam kategori nomor beregu di PON Papua 2021 lalu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI