Suara.com - Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto mengamankan tiket final Indonesia Masters 2022 sektor ganda putra usai mengalahkan He Ji Ting/Zhou Hao Dong di babak semifinal, Sabtu (11/6/2022).
Bermain di Istora, Senayan, Jakarta, Fajar/Rian menang dua gim langsung 21-17, 21-17.
Di gim pertama Fajar/Rian tampil perkasa. Saling salip menyalip tersaji di awal-awal pertandingan.
Fajar/Rian sempat tertinggal 9-6 di gim pertama. Namun, setelah itu mereka berbalik unggul hingga tidak terkejar oleh lawan.
Baca Juga: Gagal ke Final Indonesia Masters 2022, Marcus: Coba Doang, Masuk Semifinal Sudah Bersyukur
Alhasil, Fajar/Rian sukses menutup gim pertama dengan kemenangan atas wakil Cina He Ji Ting/Zhou Hao Dong 21-17.
Di gim kedua jalannya pertandingan semakin seru. He/Zhou nampak tidak mau kalah lagi hingga main ngotot sejak set kedua dimulai.
Ini terbukti di mana Fajar/Rian sempat tertinggal 15-11. Namun, dengan pengalaman dan ketenangan dalam bermain, pasangan nomor lima dunia itu mampu membalikkan keadaan.
Fajar/Rian nampak semakin tenang ketika sudah unggul 19-17. Alhasil, keduanya sukses memenangi gim kedua 21-17.
Di final, Fajar/Rian akan menghadapi Liang Wei Keng/Wang Chen yang sebelumnya mengalahkan Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon. Pertandingan akan digelar Minggu (12/6/2022).
Baca Juga: Kevin/Marcus Gagal ke Final Indonesia Masters 2022, Disingkirkan Wakil China dalam 33 Menit
Wakil Indonesia lainnya yang sukses lolos ke final adalah Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti di nomor ganda putri. Sementara Anthony Sinisuka Ginting dan Kevin/Marcus terhenti di semifinal.