Suara.com - Baru-baru ini beredar kabar mantan pebulu tangkis ganda campuran Indonesia, Liliyana Natsir akan masuk dalam daftar Hall of Fame BWF. Hal ini diungkap oleh Ketua Bidang Hubungan Luar Negeri PBSI, Bambang Roedyanto yang menyebut penobatan Liliyana Natsir sebagai Hall of Fame BWF akan digelar pada Sabtu (18/6/2022) mendatang. Namun cuitan pria yang akrab disapa Koh Rudy itu telah dihapus.
Diketahui sejak masuk PBSI pada 2002 silam, Liliyana Natsir memang menjadi salah satu pebulu tangkis putri Indonesia yang paling melejit. Ia bahkan pernah mendapatkan 4 kali juara dunia bersama dua pasangan yang berbeda, Tantowi Ahmad dan Nova Widianto.
Yuk intip daftar pebulu tangkis Indonesia yang masuk Hall of Fame BWF yang kabarnya terbaru akan ada Liliyana Natsir.
1. Rudy Hartono (1997)
Baca Juga: Profil Liliyana Natsir, Resmi Masuk Jajaran Hall of Fame BWF!
Rudy Hartono merupakan seorang mantan pemain bulu tangkis Indonesia. Rudy Hartono pernah memenangkan kejuaraan dunia pada tahun 1980 dan Kejuaraan All England selama 8 kali pada tahun 1960-an dan 1970-an. Rudy Hartono kini sudah gantung raket.
Saat ini Rudy Hartono disibukkan dengan usaha sapi perah miliknya di Sukabumi, Jawa Barat. Ia jugua menjadi agen resmi sejumlah merek peralatan olahraga terkenal.
2. Dick Sudirman (1997)
Dick Sudirman adalah salah satu tokoh yang punya peran penting dalam perkembangan badminton di Indonesia. Ia dikenal sebagai salah satu pendiri PBSI dan menjabat sebagai Ketua Umum PB PBSI selama 22 tahun. Nama "Sudirman" terpilih dan disematkan sebagai kejuaraan beregu campuran.
Piala Sudirman pertama kali digelar pada 1989 bersamaan dengan Kejuaraan Dunia di Jakarta. Setelah itu, Sudirman Cup digelar dua tahun sekali pada tahun ganjil.
Baca Juga: Antusias Tinggi HK Vittinghus di Indonesia Masters 2022, Bangga Kenakan Batik
3. Christian Hadinata (2001)
Christian Hadinata adalah mantan pemain bulu tangkis Tionghoa-Indonesia di era 1970-an hingga 1980-an spesialis ganda. Prestasi emasnya pertama kali dicetak pada tahun 1971 sebagai pemain ganda putra dan ganda campuran.
Pria yang disapa Koh Chris ini menerima penghargaan tertinggi di dunia bulu tangkis, Hall of Fame, pada Piala Thomas 2002 lalu oleh Badminton World Federation. Ia merupakan orang ketiga yang menerima penghargaan tersebut setelah Rudy Hartono dan Dick Sudirman.
4. Liem Swie King (2002)
Liem Swie King adalah salah satu pemain bulu tangkis legendaris Indonesia asal Kudus. Puluhan kali ia mengharumkan nama Indonesia yang terkenal dengan pukulan jumping smash. Bahkan, ia mendapat julukan sebagai 'King Smash'.
Liem Swie King sempat jadi buah bibir ketika menantang Sang Legendaris Rudy Hartono di final All England tahun 1976, yang waktu itu usianya masih 20 tahun. Setelahnya, Liem Swie King menjadi penerus kejayaan Rudy.
5. Susy Susanti (2004)
Susi Susanti merupakan salah satu pemain bulu tangkis putri terbaik yang pernah dimiliki Indonesia. Pada awal kariernya di tahun 1989, Susi sudah berhasil menjadi juara di Indonesian Open.
Puncak karier Susi pada tahun 1992 ketika ia menjadi juara tunggal putri cabang bulu tangkis di Olimpiade Barcelona. Ia menjadi peraih emas pertama bagi Indonesia di ajang olimpiade. Susi pensiun di usia 26 tahun setelah menikah dengan pemain bulu tangkis tunggal putra, Alan Budikusuma.
6. Tjun Tjun (2009)
Tjun Tjun merupakan pemain bulu tangkis putra dari Indonesia yang terkenal sebagai spesialis ganda pada tahun 1970-an. Tjun Tjun berpasangan dengan Johan Wahjudi dan berhasil beberapa kali memenangi kejuaraan bulu tangkis All England. Tjun Tjun merupakan legenda bulu tangkis Indonesia yang meraih medali emas Asian Games hingga juara dunia.
7. Johan Wahjudi (2009)
Johan Wahjudi merupakan mantan pemain bulu tangkis ganda putra Indonesia.Walau sebelumnya Johan Wahjudi bermain di tunggal putra, ia menjadi pemain spesialis ganda putra bersama dengan rekannya Tjun Tjun. Ia telah meninggal dunia pada Jumat 16 November 2019 dalam usia 66 tahun.
8. Rexy Mainaky (2009)
Bersama dengan Ricky Subagja, Rexy Mainaky berhasil merebut medali emas Olimpiade Atlanta 1996 di kelas ganda putra.
Setelah pensiun bermain bulu tangkis di tahun 2000, Eky sempat menjadi pelatih di pelatnas dan melahirkan atlet-atlet Indonesia berpotensi, seperti Sony Dwi Kuncoro, Simon Santoso dan Maria Kristin Yulianti.
9. Ricky Subagja (2009)
Atlet bulutangkis ganda putra legendaris dunia ini telah sukses menorehkan banyak prestasi ketika ia berpasangan dengan Rexy Mainaky dan pensiun pada 1998 silam.
Ricky lalu menjadi pembina Klub Cahaya bulu tangkis Nusantara Batam dan menjadi salah satu Brand Ambassador Flypower, perusahaan peralatan bulu tangkis di Indonesia usai lepas dari Pelatnas Cipayung. Ia juga pernah menjadi presenter acara olahraga.
10. Liliyana Natsir
Kabarnya Liliyana Natsir akan masuk Hall of Fame BWF menyusul 9 pebulu tangkis asal Indonesia lainnya. Diketahui, Lilyana Natsir merupakan pemain bulu tangkis ganda Indonesia yang berpasangan dengan Tontowi Ahmad dalam nomor ganda campuran dan Vita Marissa dalam nomor ganda putri.
Dalam ranking dunia, Liliyana Natsir dan Tontowi merupakan pemain ganda campuran peringkat ke-4 terbaik dunia berdasarkan BWF (Badminton World Federation).
Itulah daftar tokoh bulu tangkis yang masuk Hall of Fame BWF yang kabarnya tahun ini akan diberikan pada Liliyana Natsir. Bagaimana pendapat kalian?
Kontributor : Trias Rohmadoni