Suara.com - Turnamen bulu tangkis Indonesia Masters 2022 telah memasuki hari kedua yang akan memainkan sisa rangkaian babak pertama, Rabu (8/6/2022). Sebanyak 17 wakil Indonesia akan bertanding hari ini.
Dari 17 wakil Merah Putih yang bakal berjibaku untuk menggenggam tiket ke babak kedua, duel Anthony Sinisuka Ginting menghadapi Kunlavut Vitidsarn (Thailand) patut menjadi sorotan.
Anthony Ginting yang merupakan juara dua kali turnamen BWF World Tour Super 500 itu akan menghadapi Kunlavut yang dalam tiga pertemuan terakhir, telah mengalahkannya dua kali.
Anthony cuma menang sekali tepatnya pada pertemuan pertama di Thailand Open 2021. Setelahnya, dia kalah di Indonesia Masters 2021 dan babak penyisihan Grup A Piala Thomas 2022.
Secara peringkat dunia, Anthony jelas lebih unggul dari Kunlavut yakni enam berbanding 18. Namun, melihat rekor pertemuan, laga ini akan jadi ujian bagi tunggal putra jebolan klub SGS itu.
Ginting mengakui sudah siap untuk menghadapi Kunlavut. Dia pun tak menampik ingin menunaikan misi balas dendam dari wakil Thailand tersebut.
"Ya pastinya sih," ujar Anthony Sinisuka Ginting yang mengaku bakal mempelajari pola permainan Kunlavut dua hari sebelum Indonesia Masters 2022 bergulir.
Indonesia Masters 2022 berlangsung di Istora Senayan, Jakarta, pada 7-12 Juni mendatang. Ajang ini bisa disaksikan secara langsung di televisi nasional dan live streaming.
Berikut jadwal Indonesia masters 2022 hari ini, Rabu (8/6/2022):
Baca Juga: Kunci Sabar/Reza Singkirkan Juara All England Bagas/Fikri di Babak Pertama Indonesia Masters 2022
Lapangan 1