Suara.com - Ajang Formula E Jakarta 2022 digelar hari ini, Sabtu (4/6/2022). Balapan mobil listrik nomor satu di dunia ini untuk pertama kalinya akan mengaspal di Indonesia.
Sekaligus menjadi pertama kalinya bagi para pembalap Formula E, mengaspal di Sirkuit Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC) Ancol, Jakarta. Tentu bakal menghadirkan tantangan tersendiri.
Senada diiyakan pembalap, bahwa berlaga di bawah terik matahari Jakarta serta baru kali perdana balapan di JIEC Ancol akan dirasakan hari ini.
Di balapan nanti, tentunya akan ada tiga driver naik podium. Siapa saja yang akan merajai sirkut, mari simak ketiganya yang memiliki kans besar:
Lucas Di Grassi menjadi nama pertama yang diunggulkan dalam balapan ini, membalap untuk tim ROKiT Venturi Racing dan memiliki pengalaman podium di lingkup Asia.
Formula E Jakarta bakal menjadi panggung tersendiri baginya, tantangan menaklukkan Jakarta International E-Circuit tentu menjadi targetnya.
Selama membalap di Formula E, Grassi sudah menapakkan kakinya di atas podium sebanyak tujuh kali dan saat itu ia membalap untuk tim pabrikan Audi dan ABT.

Stoffel Vandoorne
Kandidat kedua yang dinilai mampu sanggup mengatasi Jakarta International E-Circuit adalah Stoffel Vandoorne yang membalap untuk tim Mercedes-EQ.