Gubernur Anies: Cendera Mata Formula E Sudah Habis Terjual

Rabu, 01 Juni 2022 | 23:33 WIB
Gubernur Anies: Cendera Mata Formula E Sudah Habis Terjual
Sirkuit Formula E [Antara]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyebut antusiasme masyarakat terhadap Formula E begitu tinggi. Bahkan cender amata atau merchandise disebutnya sudah laku semua.

Penjualan merchandise yang sudah sold out ini, kata Anies, juga dibarengi juga dengan tingkat pembelian tiket yang tinggi. Saat ini, hanya tersisa tiket untuk menonton hanya tersisa kategori termurah, Ancol Festival.

"Di sirkuit udah sold out. Oh iya merchandise juga semua sold out," ujar Anies di sirkuit Formula E, Ancol, Jakarta Utara, Rabu (1/6/2022).

Menimpali Anies di lokasi yang sama, Co-Founder Formula E, Alberto Longo bahkan mengaku sampai tidak kebagian merchandise karena sudah diborong habis pembeli.

"Saya bahkan enggak dapat kaus," kata Longo.

Terpisah, VP Communication Organizing Committee Formula E Jakarta, Iman Sjafei mengatakan merchandise terdiri dari kaus, topi, mug, kain batik, dan berbagai jenis barang lainnya. Penjualan dilakukan secara online di media sosial dan situs resmi Formula E Jakarta, jakartaeprixofficial.com.

"Sudah dijual online sekitar dua minggu lalu, belum lama ini. Memang antusiasmenya tinggi, jadi sudah sold out," jelas Iman saat dihubungi Suara.com.

Meski penjualan online sudah habis, Iman menyebut nantinya masyarakat bisa membelinya di kawasan sirkuit Formula E. Panitia akan membuka lapak merchandise saat balapan 4 Juni nanti.

"Kalau jumlahnya berapa yang dijual, aku belum tau pasti, cukup banyak sih kalau liat di storage-nya waktu itu. storagenya disimpan di Ancol," pungkasnya.

Baca Juga: Balapan Formula E Jakarta Diprediksi Bakal Lebih Menarik, Ini Alasannya

Arena penonton dibagi ke empat jenis, di antaranya , yakni Ancol Festival, Circuit Festival, Grandstand, serta VIP and VVIP.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI