Stephanie (19) saat ini menduduki peringkat 217, sedangkan Supanida berada di posisi ke-26 dunia.
Secara pengalaman, Supanida juga sudah cukup sering tampil di berbagi turnamen internasional level tinggi, seperti All England dan kompetisi Super 1000 Indonesia Open.
Menurut Herli, para pemain muda itu memang perlu terus diberi kesempatan tampil di turnamen-turnamen internasional, tidak hanya demi menambah jam terbang, tetapi juga menaikkan ranking.
"Tentunya kami fokus ke pemain muda sekarang dan kami harus memberi mereka kesempatan bertanding karena terus terang di tunggal putri yang senior cuma Gregoria Mariska,"
"Satu-satunya cara kami kirim ke turnamen yang pas dan sesuai dengan ranking mereka agar mereka bisa mencari poin," ujarnya.