Suara.com - Jonatan Christie gagal menjadi penentu kemenangan tim beregu putra Indonesia atas Jepang dalam laga semifinal Piala Thomas 2022, Jumat (13/5/2022) malam WIB.
Jonatan Christie selaku wakil ketiga Merah Putih, harus takluk dari tunggal putra Jepang, Kenta Nishimoto dengan skor 20-22, 13-21 di Impact Arena, Bangkok, Thailand.
Hasil ini membuat tim Jepang menipiskan ketertinggalan menjadi 1-2 dari Indonesia dan memiliki tambahan napas untuk berjuang membalikan keadaan.
Sebelumnya, Indonesia berhasil unggul 2-0 lewat dua wakil pertamanya yakni Anthony Sinisuka Ginting dan Mohammad Ahsan/Kevin Sanjaya Sukamuljo.
Baca Juga: Momen Kocak Mohammad Ahsan/Kevin Sanjaya Sukamuljo di Piala Thomas 2022
Anthony Ginting mencatatkan angka pertama untuk Indonesia setelah mengalahkan tunggal putra ranking dua dunia, Kento Momota dengan skor 21-13, 14-21, dan 21-12.
Sementara Ahsan/Kevin berhasil menggandakan keunggulan setelah meraih kemenangan susah payah atas pasangan ganda putra peringkat empat dunia, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi dengan skor 22-20, 8-21, dan 24-22.
Jonatan Christie memulai gim pertama dengan baik hingga sempat unggul 8-5. Namun, performa Jojo perlahan-lahan menurun hingga terus ditekan oleh Kenta Nishimoto.
Jonatan sempat tertinggal 15-17 dari wakil Jepang sebelum kembali merebut keunggulan 20-19. Namun, di poin-poin kritis itu, dia kehilangan tiga poin beruntun hingga kalah 20-22.
Di gim kedua, Jonatan Christie belum bisa keluar dari tekanan. Dia membiarkan Kenta Nishimoto melancarkan pola permainannya hingga Jojo tertinggal jauh 6-11 saat interval.
Baca Juga: Piala Thomas 2022: Pelatih Sebut Performa Ginting dan Ahsan/Kevin Semakin Baik
Pasca jeda, Jojo belum juga mampu keluar dari tekanan hingga sempat tertinggal tujuh poin yakni 7-14 dari Kenta Nishimoto sebelum kalah 13-21.
Kekalahan ini membuat Jonatan Christie gagal membalaskan kekalahan dari Nishimoto pada pertemuan terakhir yang berlangsung di Badminton Asia Championships 2019 lalu.
Secara keseluruhan, Kenta Nishimoto yang menduduki peringkat 20 dunia kini berhasil mengalahkan Jonatan Christie lima kali dalam 11 pertemuan.
Hasil ini membuat partai keempat akan dimainkan. Indonesia menurunkan ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. Mereka bakal menghadapi Akira Koga/Yuta Watanabe.