Sixers menjawabnya dengan rentetan poin 11-2 dalam kurun waktu sekira tiga menit dan mendekat 83-94, tapi Heat bisa menjaga ketenangan mereka untuk mengunci kemenangan 99-90 saat bel tanda bubaran berbunyi.
Kekalahan ini membuat Sixers dalam dua dasawarsa terakhir tak pernah bisa melangkah lebih jauh dari semifinal Wilayah Timur sejak terakhir kali mencapai final NBA 2001 dan ditaklukkan Los Angeles Lakers lewat lima gim.
[Antara]