Unggah Momen Kemenangan Bilqis Prasista Lawan Akane Yamaguchi, BWF: Indonesia Punya Bintang Baru

Bilqis Prasista membuat kejutan usai kalahkan Akane Yamaguchi.
Suara.com - Tunggal putri Indonesia, Bilqis Prasista membuat kejutan saat turun pertama di Piala Uber 2022 melawan Jepang, Rabu (11/5/2022). Ia berhasil mengalahkan peringkat satu dunia, Akane Yamaguchi.
Tim Uber Indonesia merombak total skuadnya menghadapi Jepang. Hal itu terlihat saat Bilqis Prasista turun sebagai tunggal pertama menghadapai Akane Yamaguhi.
Secara mengejutkan, pebulu tangkis berusia 19 tahun ini tampil impresif ketika menghadapi Akane Yamaguchi. Meski terpaut jauh dalam ranking dunia, Bilqis berhasil menang.
Bilqis Prasista menang straight game dengan skor identik 21-19. Kemenangan tunggal putri Indonesia ini langsung mendapatkan sorotan BWF.
Baca Juga: Resmi! PSSI Umumkan Skuad Timnas Indonesia Untuk Piala Asia U-17 2025
BWF mengunggah momen kemenangan Bilqis ketika mengalahkan Akane. Dalam narasinya, mereka menyebut bahwa Indonesia punya bintang baru.
"Wow sensasional! Indonesia punya bintang baru. Ranking dunia nomor 333, Bilqis Prasistan menang dari rangking dunia nomor 1, Akane Yamaguchi," tulis BWF di keterangan postingannya.
Sontak postingan itu dibanjiri oleh netizen Indonesia. Banyak warganet yang bangga dengan perjuangan Bilqis mengalahkan Akane untuk merebut poin pertama bagi Indonesia.
"Bangga dengan mu," komentar ully***
"Bintang baru dari Indonesia," seru indah***
Baca Juga: Ole Romeny Cetak Sejarah Baru 2 Kali Debut Timnas Indonesia
"Bilqis keren, stamina oke," tulis andhi***