Suara.com - Sebanyak empat wakil Indonesia akan berjuang untuk memperebutkan tiket semifinal Orleans Masters 2022 ketika tampil pada babak delapan besar hari ini, Jumat (1/4/2022) malam WIB. Berikut jadwal lengkapnya.
Empat wakil yang akan bertanding di perempat final Orleans Masters 2022 hari ini adalah Christian Adinata (tunggal putra) dan Putri Kusuma Wardani (tunggal putri).
Serta dua ganda campuran Akbar Bintang Cahyono/Marsheilla Gischa Islami dan Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati.
Christian Adinata lolos ke perempat final Orelans Masters 2022 setelah menaklukan wakil India, Kiran George di babak kedua dengan skor 21-16, 21-9.
Baca Juga: 10 Wakil Indonesia Ditarik Mundur dari Orleans Masters 2022, PBSI Buka Suara
Di perempat final, dia sudah ditunggu wakil tuan rumah, Arnaud Merkle (Prancis). Ini jadi pertemuan kedua antara mereka, di mana Adinata untuk sementara tertinggal head-to-head 0-1.
Sementara dari sektor ganda campuran, Rehan/Lisa yang merupakan semifinalis Swiss Open 2022 pekan lalu, lolos ke babak delapan besar Orleans Masters dengan mengalahkan Mathias Thyrri/Amelie Magelund (Denmark).
Dalam laga babak kedua di Palais des Sports, Prancis, Rehan/Naufal menang dalam pertarungan rubber game dengan skor 14-21, 21-15, 21-8.
Di babak perempat final Orleans Masters 2022, Rehan/Lisa akan menghadapi pasangan "gado-gado" asal Finlandia dan Republik Ceko, Anton Kaisti/Alzbeta Basova.
Berikut jadwal Orleans Masters 2022 hari ini, Jumat (1/4/2022) WIB:
Baca Juga: Kejutan, Ganda Campuran Rehan Naufal Kusharjanto / Lisa Ayu Kusumawati ke Semifinal Swiss Open 2022
Lapangan 1 [Mulai pukul 20.30 WIB]
Main ke-1: Putri Kusuma Wardani vs Kristin Kuuba (Estonia)
Main ke-2: Akbar Bintang Cahyono/Marsheilla Gischa Islami vs Fabien Delrue/Vimala Heriau (Prancis)
Main ke-5: Christian Adinata vs Arnaud Merkle (Prancis)
Lapangan 2 [mulai pukul 20.30 WIB]
Main ke-3: Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Anton Kaisti/Alzbeta Basova (Finlandia-Rep Ceko)