Mantan Pembalap Tjetjep Heriyana Bahagia Diberi Tiket MotoGP Mandalika oleh Ridwan Kamil

Reky Kalumata Suara.Com
Kamis, 17 Maret 2022 | 15:33 WIB
Mantan Pembalap Tjetjep Heriyana Bahagia Diberi Tiket MotoGP Mandalika oleh Ridwan Kamil
Mantan Pembalap Motor Indonesia asal Jawa Barat Tjetjep Heriyana saat menjalani pemeriksaan kesehatan sebelum pergi ke Lombok, Kamis (17/3/2022), untuk menyaksikan MotoGP di Sirkuit Mandalika, Lombok, NTB. (ANTARA/HO-Humas Pemda Jabar)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gubenur Jawa Barat M Ridwan Kamil memberikan tiket menonton MotoGP di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat kepada mantan pembalap motor Indonesia asal Jawa Barat Tjetjep Heriyana

Tiket tersebut sebagai bentuk apresiasi Ridwan Kamil kepada Tjetjep yang merupakan mantan pembalap motor nasional asal Jawa Barat.

Tjetjep sangat bahagia dan antusias untuk menyaksikan gelaran ajang 'kuda besi' di Mandalika secara langsung. Ia pun mengucapkan terima kasih kepada Kang Emil, sapaan Ridwan Kamil.

"Saya senang sekali karena selama ini hanya bisa melihat MotoGP di TV," ujar Tjetjep dalam siaran pers Humas Pemda Jawa Barat seperti dimuat Antara, Kamis (17/3/2022).

Kamis pagi Tetjep Heriyana menjalani pemeriksaan kesehatan di Kota Cimahi.

Pemeriksaan dilakukan sebelum ia berangkat ke Lombok untuk menyaksikan MotoGP Sirkuit Mandalika bersama anak dan cucunya.

Dokter yang memeriksa kesehatan Tjetjep, Ayi Abdul Basith, menuturkan bahwa kondisi kesehatan Tjetjep baik.

"Dari nadi dan saturasi oksigen normal. Kondisi tubuh, bagian paru dan perut, semua dalam kondisi batas normal dan sudah tidak ada keluhan," kata Ayi.

Setelah menjalani pemeriksaan kesehatan, Tjetjep bersama anak dan cucunya bersiap-siap berangkat menuju Lombok.

Baca Juga: Bersepeda di Lombok, Pembalap MotoGP Aleix Espargaro Heran Dengan Perempuan Dibonceng Scoopy

Tjetjep terus tersenyum selama bersiap-siap.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI