Fajar/Rian Maksimalkan Latihan Singkat Jelang German Open 2022

Arief Apriadi Suara.Com
Selasa, 08 Maret 2022 | 11:05 WIB
Fajar/Rian Maksimalkan Latihan Singkat Jelang German Open 2022
Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto tengah berlatih sekaligus menjajal lapangan di Westenergie Sporthalle, Mülheim an der Ruhr pada Senin (7/3/2022) jelang tampil di German Open 2022. [PBSI]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Persiapan wakil-wakil Indonesia jelang tampil di German Open 2022 kurang maksimal. Setibanya di Jerman, mereka cuma mendapat jatah satu kali latihan sebelum bertanding.

Wakil-wakil Indonesia mendapat kesempatan melakukan tes lapangan pertandingan di Westenergie Sporthalle, Mülheim an der Ruhr pada Senin (7/3/2022). Tes lapangan berlangsung singkat, hanya berdurasi 60 menit.

Atlet ganda putra, Fajar Alfian, mengakui bahwa pesiapan itu jelas tidak ideal. Waktunya tidak cukup untuk para pemain beradaptasi secara maksimal dengan kondisi lapangan.

"Adaptasi di main hall seperti biasa, kita mencoba lapangan bertanding dengan melihat silau apa tidaknya dan melihat arah angin untuk laju shuttlecock," kata Fajar dalam rilis PBSI, Selasa (8/3/2022).

Baca Juga: Tampil di German Open 2022, PBSI Berharap Konflik Rusia-Ukraina Tak Meluas ke Eropa

"Waktunya memang singkat, kalau saya rasa kurang ya. Harusnya minimal ada dua kali latihan di sini."

Meski mengkritisi keputusan panitia terkait waktu menjalan lapangan pertandingan, Fajar yang merupakan partner Muhammad Rian Ardianto menegaskan akan berusaha keras untuk memaksimalkan persiapan yang ada.

"Tapi semua negara juga sama, hanya satu kali. Jadi kita memang harus coba maksimalkan," ungkapnya.

Fajar yang pada Senin (7/3/2022) genap berusia 27 tahun berharap bisa menyabet gelar juara. Pesta perayaan kecil dari tim menjadi tambahan motivasi baginya.

"Alhamdulillah senang dapat surprise dari teman-teman, sederhana tapi berkesan. Semoga bisa menjadi motivasi lebih untuk juara," tutur atlet kelahiran 7 Maret 1995 itu.

Baca Juga: Tampil di German Open 2022, Shesar Hiren Berharap Kado Ultah Istimewa

Di German Open 2022 yang berlangsung pada 8-13 Maret 2022 itu, Fajar/Rian selaku unggulan empat akan menghadapi wakil Denmark Jeppe Bay/Lasse Molhede di babak pertama pada Rabu (9/3/2022).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI