Menakar Peluang Kevin/Marcus Juara All England 2022

Arief Apriadi Suara.Com
Senin, 07 Maret 2022 | 16:00 WIB
Menakar Peluang Kevin/Marcus Juara All England 2022
Pasangan ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo / Marcus Fernaldi Gideon di hari pertama Piala Sudirman 2021, di Energia Areena, Vantaa, Finlandia, Minggu (26/9/2021). [BWF/Badminton Photo/Raphael Sachetat]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Di babak pertama All England 2022, Kevin/Marcus yang merupakan unggulan pertama, akan langsung ditantang wakil Korea Selatan, Choi Solgyu/Seo Seungjae. Mereka bukanlah pasangan ganda putra sembarangan.

Merujuk data BWF Tournament Software, Kevin/Marcus telah dua kali berjumpa dengan Choi/Seo dengan raihan satu kemenangan dan sekali kalah.

Kekalahan didapat Kevin/Marcus saat berjumpa di babak pertama Kejuaraan Dunia 2019. Saat itu, Choi/Seo menekuk The Minions dalam rubber game dengan skor 21-14, 14-21, 21-23.

Jika berhasil melewati babak pertama, The Minions akan menghadapi lawan antara Akira Koga/Taichi Saito (Jepang) dan Christo Popov/Toma Junior Popov (Prancis).

Melihat ranking kedua pasangan, mereka akan jadi lawan yang terbilang cukup ringan untuk Kevin/Marcus. The Minions unggul rekor pertemuan dengan Popov bersaudara yakni 1-0.

Di luar itu, Kevin/Marcus berpotensi untuk berjumpa tiga unggulan apabila mampu terus melanjutkan langkahnya ke babak-babak berikutnya.

Di perempat final, Kevin/Marcus mungkin saja berjumpa unggulan lima asal India, Satwiksairaj Rankireddy / Chirag Shetty. Kedua pasangan sudah 10 kali berjumpa dan The Minions selalu menang.

Jika melewati fase tersebut, Kevin/Marcus kemungkinan akan menghadapi unggulan ketiga Takuro Hoki/Yugo Kobayashi dari Jepang atau Ong Yew Sin/Teo Ee Yi selaku unggulan kedelapan dari Malaysia.

Jika menghadapi Hoki/Kobayashi, Kevin/Marcus harus waspada. Selain ganda putra Jepang kerap menyulitkan wakil-wakil Merah-Putih, rekor pertemuan juga harus dijadikan perhatian.

Baca Juga: 5 Pemain Pilihan Shin Tae-yong Gagal Dinaturalisasi, Ada Kevin Diks Hingga Tijjani Reijnders

Dari 13 pertemuan terakhir, Kevin/Marcus memang lebih banyak meraih kemenangan yakni 11, tetapi dua kekalahan didapat peraih medali emas Asian Games 2018 itu pada tiga pertemuan terakhir.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI