Proliga 2022: 4 Tim Pastikan Tiket "Final Four" pada Pekan Ketujuh

Arief Apriadi Suara.Com
Senin, 28 Februari 2022 | 13:52 WIB
Proliga 2022: 4 Tim Pastikan Tiket "Final Four" pada Pekan Ketujuh
Pebola voli Jakarta Pertamina Pertamax Luiz Felippe Perotto (kiri) melakukan smes ke arah pebola voli Surabaya Bhayangkara Samator dalam laga Proliga 2022 di Padepokan Voli Jenderal Polisi Kunarto, Sentul, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Sabtu (29/1/2022). Jakarta Pertamina Pertamax menang dengan skor 3-2 (25-19, 19-25, 25-15, 21-25, 15-9). ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya/wsj.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pekan ketujuh putaran II Proliga 2022 telah rampung pada akhir pekan lalu. Sebanyak tiga tim dari sektor putra dan satu tim putri mengunci tiket final four dalam rangkaian laga yang berlangsung pada 25-27 Februari lalu itu.

Selama tiga hari, Jumat-Minggu (25-27/2), sebanyak enam pertandingan sengit tersaji di Padepokan Voli Jenderal Polisi Kunarto, Sentul, Bogor, Jawa Barat.

Dari sektor putra, tim debutan Bogor LavAni tampil mengejutkan dengan lolos ke final four setelah mengalahkan tim unggulan Jakarta Pertamina Pertamax, yang sudah lebih dulu memastikan lolos ke final four pada pekan lalu, dengan skor telak 3-0 (25-19, 25-19, 25-16) pada Jumat (25/2).

Dengan hasil ini, tim milik Presiden Republik Indonesia periode 2004-2014 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) meraih poin penuh yakni tiga. Sehingga menyamai perolehan Pertamina Pertamax secara keseluruhan dengan 17 poin.

Baca Juga: Proliga 2022: Pelatih Ungkap Alasan Samator Kalah dari Bogor LavAni

Satu hari berselang, Surabaya Bhayangkara Samator yang hadir sebagai juara bertahan tak mau kalah. Tim asuhan Sigit Ari Widodo sukses menyusul Pertamina Pertamax dan LavAni ke final four setelah meraih kemenangan atas Palembang Bank SumselBabel dengan skor 3-1 (26-24, 25-20, 27-29, 25-21).

Kemudian pada hari terakhir pekan ketujuh, giliran Jakarta BNI 46 melengkapi empat tim di semifinal. Tim asuhan Samsul Jais mengalahkan LavAni dengan 3-1 (25-23, 25-23, 22-25, 25-20).

Meski empat tim putra memastikan lolos ke final, Proliga 2022 masih menyisakan sejumlah pertandingan pada pekan kedelapan putaran II. Adapun dua tim yang gagal melaju ke final four adalah Palembang Bank SumselBabel dan Kudus Sukun Badak.

Beralih ke sektor putri, pekan ketujuh putaran II menjadi milik Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia yang menyusul Jakarta Pertamina Fastron dan Bandung bjb Tandamata lolos ke empat besar.

Hasil ini diraih setelah tim asal Jawa Timur itu mengalahkan Jakarta Mandiri Popsivo Polwan pada Minggu (27/2) dengan skor 3-1 (25-27, 25-20, 25-18, 25-23).

Baca Juga: Tekuk Samator, Bogor LavAni Puncaki Klasemen Sementara Proliga 2022

Satu tempat semifinal masih akan diperebutkan dua tim yakni Popsivo dan Jakarta Elektrik PLN pada pekan terakhir atau kedelapan putaran II. Mereka dijadwalkan saling berhadapan pada Sabtu (5/3). Pertandingan ini akan menjadi penentu dan Popsivo hanya butuh dua set untuk melaju ke final four, demikian Antara.

Berikut hasil pertandingan PLN Mobile Proliga 2022 pekan ketujuh putaran II:

Jumat, 25 Februari 2022

  • Jakarta Elektrik PLN vs Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia (putri) - (laga tunda) | 0-3 (17-25, 27-29, 17-25)
  • Jakarta Mandiri Popsivo Polwan vs Jakarta Pertamina Fastron (Putri) | 0-3 (21-25, 22-25, 21-25)
  • Jakarta Pertamina Pertamax vs Bogor LavAni (Putra) | 0-3 (19-25, 19-25, 16-25)

Sabtu, 26 Februari 2022

  • Jakarta BNI 46 vs Kudus Sukun Badak (Putra) - (ditunda karena COVID-19)
  • Surabaya Bhayangkara Samator vs Palembang Bank Sumsel Babel (Putra) | 3-1 (26-24, 25-20, 27-29, 25-21)

Minggu, 27 Februari 2022

  • Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia vs Jakarta Popsivo Polwan (Putri) | 3-1 (25-27, 25-20, 25-18, 25-23)
  • Jakarta BNI 46 vs Bogor LavAni (Putra) | 3-1 (25-23, 25-23, 22-25, 25-20)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI