Namun pada ronde selanjutnya, serangan Vayson mulai melemah. Staminanya tampak terkuras setelah pada lima ronde awal tampil menyerang. Kondisi ini dimanfaatkan dengan baik oleh Tibo yang berbalik tampil lebih agresif.
Momentum tersebut berlanjut pada ronde ketujuh. Tibo Monabesa yang berusia 31 tahun menunjukkan kemampuan terbaiknya. Dia tampil menyerang untuk mencari angka. Bahkan, dia berhasil membuat lawan terpojok pada akhir ronde sebelum lonceng berbunyi.
Puncaknya pada ronde kedelapan, Tibo berhasil melancarkan pukulan yang membuat lawan kali ini mencium kanvas. Dominasi Tibo mulai terlihat.
Namun memasuki ronde kesembilan, Tibo justru kembali terpojok. Vayson seperti mendapatkan kekuatannya kembali. Bahkan, dia kembali membuat Tibo tersungkur untuk kali kedua setelah pukulan lurus Vayson mengenai wajah petinju kebanggaan Indonesia tersebut.
Pada ronde terakhir atau kesepuluh, kedua petinju mencoba untuk mengerahkan tenaga yang ada. Hingga akhirnya pertandingan pun selesai dengan kemenangan angka Tibo Monabesa.
Dengan hasil ini, Tibo sukses mempertahankan gelar WBC International kelas untuk kali pertama setelah meraihnya saat bertanding melawan Toto Landero di
Balai Sarbini Convention Hall, Jakarta, 14 April 2021, demikian Antara.