Suara.com - Daud Yordan bakal mengubah strategi, khususnya arah pukulan setelah dipastikan melawan petinju pengganti yakni Panya Uthok untuk mempertahankan titel WBC Asian Boxing Council Silver divisi ringan super (63,5kg) di World Siam Stadium, Bangkapi, Bangkok, Thailand, pada 4 Maret 2022.
Sementara Dunia balap motor Indonesia sebenarnya telah lama memiliki nama di kancah internasional. Hal ini dibuktikan dengan deretan pembalap legendaris Indonesia yang tercatat sejarah dam jadi motivasi utama para pembalap muda.
Berita di atas adalah dua dari lima berita olahraga yang menarik di kanal sport Suara.com, sepanjang Senin (21/2/2022) yang kami rangkum di bawah ini:
1. Imbas Ganti Lawan, Daud Yordan akan Ubah Strategi Pukulan
Daud Yordan bakal mengubah strategi, khususnya arah pukulan setelah dipastikan melawan petinju pengganti yakni Panya Uthok untuk mempertahankan titel WBC Asian Boxing Council Silver divisi ringan super (63,5kg) di World Siam Stadium, Bangkapi, Bangkok, Thailand, 4 Maret nanti.
Menurut Daud, perubahan lawan lumrah terjadi dalam olahraga adu jotos. Bahkan, masih banyak kejadian-kejadian yang lebih mepet.
2. Menolak Lupa, Ini 3 Pembalap Legendaris Indonesia yang Dulu Sukses Berprestasi di Kancah Dunia
Dunia balap motor Indonesia sebenarnya telah lama memiliki nama di kancah internasional. Hal ini dibuktikan dengan deretan pembalap legendaris Indonesia yang tercatat sejarah dam jadi motivasi utama para pembalap muda.
Baca Juga: MotoGP: Enea Bastianini Bertekad Lebih Cepat dari Jack Miller
Belakangan, dibukanya Sirkuit Mandalika seperti menjadi pelecut semangat dan pengingat, bahwa Indonesia bisa benar-benar membuktikan diri menjadi bangsa yang pantas diperhitungkan.
3. Sah! Francesco Bagnaia Perpanjang Pengabdian di Ducati hingga Tahun 2024
Kabar bagus datang dari pembalap asal Italia, Francesco Bagnaia. Ia secara resmi mendapatkan kontrak dari Ducati.
Ia akan berada di Ducati hingga tahun 2024. Hal ini diumumkan oleh Ducati melalui akun media sosial mereka.
4. Berkaca dari BATC 2022, PBSI Nilai Regenerasi Atlet Putri Berjalan Baik
Ketua Umum PP PBSI Agung Firman Sampurna menilai regenerasi pebulu tangkis putri Pelatnas Cipayung mulai memasuki tahap yang menggembirakan setelah melihat kinerja tim pelapis yang sukses memboyong gelar dari ajang Kejuaraan Bulutangkis Asia Beregu (Badminton Asia Team Championships) 2022 di Malaysia, Minggu.
Kemenangan bersejarah bagi bulu tangkis Indonesia dengan mengalahkan Korea Selatan pada babak final, diciptakan oleh jajaran pebulu tangkis putri pelapis yang banyak di antara mereka baru pertama kali tampil membela Merah Putih di Kejuaraan Asia ini.
5. Sempat Terhenti, IBL 2022 Kembali Bergulir Mulai 3 Maret di Jakarta
Liga Bola Basket Indonesia (IBL) 2022, yang sempat terhenti sementara karena COVID-19, akan kembali bergulir menuntaskan sisa musim reguler di Hall Basket Gelora Bung Karno, Jakarta pada 3–31 Maret.
Direktur Utama IBL Junas Miradiarsyah menjelaskan bahwa sisa kompetisi fase reguler IBL 2022 disepakati untuk dilanjutkan dengan sistem gelembung terpusat di Jakarta. Keputusan tersebut diambil karena lonjakan kasus COVID-19 secara nasional yang dinilai terlalu sulit untuk menggulirkan liga dengan sistem seri keliling kota ke kota.