Mengulik Profil Christian Adinata, Atlet Bulu Tangkis Tunggal Putra Indonesia yang Siap Jadi Bintang Baru

Rifan Aditya Suara.Com
Sabtu, 19 Februari 2022 | 11:42 WIB
Mengulik Profil Christian Adinata, Atlet Bulu Tangkis Tunggal Putra Indonesia yang Siap Jadi Bintang Baru
Pebulu tangkis tunggal putra Christian Adinata yang turun di partai kelima mengemas kemenangan 4-1 bagi timnas putra dengan menundukkan wakil Hong Kong Jason Gunawan dengan 21-15, 21-14 di penyisihan Grup A Kejuaraan Bulutangkis Asia Beregu di Selangor, Malaysia, Selasa. (dokumentasi PP PBSI)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Indonesia memang seperti tak pernah kehabisan talenta muda di bidang bulu tangkis. Terbaru, profil Christian Adinata, bintang baru bulu tangkis siap melanjutkan perjuangan dan regenerasi cabang olahraga ini.

Siapa Christian Adinata sebenarnya? Namanya mencuat pada gelaran Kejuaraan Bulu Tangkis Beregu Asia 2022, saat pertandingan kedua Grup A melawan Korea Selatan. Profil Christian Adinata pun mulai dicari-cari publik.

Pasalnya, Christian Adinata adalah penentu kemenangan tim indonesia dan membuat tim Garuda melaju ke babak selanjutnya. Untuk tahu lebih banyak tentang profil Christian Adinata simak penjelasan berikut ini.

Profil Christian Adinata

Baca Juga: Hasil BATC 2022: Indonesia Kalahkan Korea Selatan 3-2

Tunggal putra Christian Adinata menaklukkan Yonathan Ramlie dengan skor 19-21, 21-9, 21-18 pada Simulasi Piala Thomas-Uber 2020 yang digelar di Pelatnas PBSI Cipayung, Jakarta Timur, Selasa (1/9/2020). (Tim PBSI)
Tunggal putra Christian Adinata menaklukkan Yonathan Ramlie dengan skor 19-21, 21-9, 21-18 pada Simulasi Piala Thomas-Uber 2020 yang digelar di Pelatnas PBSI Cipayung, Jakarta Timur, Selasa (1/9/2020). (Tim PBSI)

Putra kelahiran Pati, Jawa Tengah, pada 16 Juni 2001 silam ini berhasil mendapatkan perhatian khalayak bulu tangkis nasional. Berusia sangat muda, Christian tampaknya akan jadi penerus senior-seniornya di kelas tunggal putra.

Namanya sendiri sebenarnya mulai muncul sejak 2015 lalu, pada gelaran Sirkuit Nasional Semarang 2015. Dalam gelaran tersebut, Chris, begitu ia akrab disapa, berhasil keluar sebagai juara dan menyabet predikat tersebut.

Gelaran selanjutnya tempat ia bersinar adalah pada Sirkuit Nasional Premier yang diselenggarakan di Cilegon pada tahun 2017 lalu. Meski tak menjadi juara, ia berhasil menempati posisi runner-up dalam gelaran ini.

Momen ini yang kemudian membuatnya ditarik ke Pelatnas PBSI di Cipayung, meski usianya masih benar-benar muda saat masuk ke pelatnas tersebut. Namun ia berhasil membuktikan diri setelah memberikan kontribusi besar dalam gelaran Kejuaran Bulu Tangkis Beregu Asia 2022 yang tadi sempat dibahas.

Tidak Berhubungan dengan Christian Hadinata

Baca Juga: Jumlah Kekayaan Kevin Sanjaya Diperkirakan Rp 10 M Lebih, Pebulutangkis Ini Masuk Dalam Daftar Atlet Terkaya

Pebulutangkis tunggal putra Christian Adinata menjadi penentu kemenangan Indonesia atas Hong Kong, 3-0, usai mengalahkan Jason Gunawan di perempat final Kejuaraan Dunia Junior Bulutangkis 2019, Kamis (3/10). [Humas PBSI]
Pebulutangkis tunggal putra Christian Adinata menjadi penentu kemenangan Indonesia atas Hong Kong, 3-0, usai mengalahkan Jason Gunawan di perempat final Kejuaraan Dunia Junior Bulutangkis 2019, Kamis (3/10). [Humas PBSI]

Mungkin ketika membaca nama pemain muda ini, Anda sedikit teringat pada salah satu legenda bulu tangkis Indonesia, Christian Hadinata. Beliau juga pernah mengharumkan nama Indonesia di gelaran internasional, dan jadi salah satu pemain yang sangat diperhitungkan.

Meski demikian setelah ditelusuri, keduanya tidak memiliki hubungan sama sekali. Hanya kebetulan memiliki nama yang mirip saja. Semoga yang nantinya menjadi berhubungan adalah prestasi yang ditorehkan untuk bangsa Indonesia, sebagai salah satu atlet bulu tangkis top kelas dunia yang selalu disegani lawan-lawannya.

Itu tadi sedikit informasi terkait profil Christian Adinata. Semoga bisa jadi informasi yang berguna untuk Anda, dan selamat menjalankan aktivitas selanjutnya.

Kontributor : I Made Rendika Ardian

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI