Tes Pramusim Mandalika: Honda Kejutkan Tim-tim Rival Menuju Awal Musim MotoGP

Rully Fauzi Suara.Com
Minggu, 13 Februari 2022 | 22:48 WIB
Tes Pramusim Mandalika: Honda Kejutkan Tim-tim Rival Menuju Awal Musim MotoGP
Pembalap Repsol Honda, Pol Espargaro. [Adrian DENNIS / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Jika Anda melihat semua pebalapnya, mereka memiliki kecepatan yang luar biasa," kata Quartararo yang terpaut 0,014 detik dari catatan Espargaro.

"Pol tercepat, Marc (Marquez) super cepat, Alex (Marquez) juga sangat cepat, Taka (Nakagami) mungkin menjalani simulasi balapan.

"Dan Anda melihat motornya bekerja dengan cara yang berbeda, dan para pebalapnya dari luar terlihat sangat baik."

Hasil positif juga didapat Marquez ketika sang juara dunia delapan kali finis peringkat sembilan sebagai pebalap Honda tercepat kedua, berjarak 0,4 detik dari Espargaro.

Marquez mulai merasakan ada sesuatu yang baru di tunggangannya meskipun ia merasakan sakit di bahunya yang menghalanginya melakukan time attack hari ini.

"Saya terus meningkatkan perasaan saya dengan motor ini dan dibandingkan dengan tes di Malaysia, ini adalah perubahan yang besar.

"Kami membuat langkah yang besar dengan motor ini dan terasa semakin baik setiap lapnya," kata Marquez.

Pebalap Suzuki Alex Rins juga akan mewaspadai Honda setelah melihat penampilan tim rivalnya itu di Mandalika.

"Motor yang paling mengejutkan saya adalah Honda," kata Rins, yang finis 0,4 detik di belakang Espargaro.

Baca Juga: Meski Belum Puas dengan Motor, Fabio Quartararo Siap Pertahankan Gelar di MotoGP 2022

"Di sini Pol melakukan tugasnya dengan baik di satu lap tiu, membalap dengan sangat cepat. Race pace-nya juga cukup baik.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI