Honda Perkenalkan Motor Baru untuk Musim MotoGP 2022 Pekan Ini, Marc Marquez Tak Hadir?

Selasa, 11 Januari 2022 | 18:22 WIB
Honda Perkenalkan Motor Baru untuk Musim MotoGP 2022 Pekan Ini, Marc Marquez Tak Hadir?
Pebalap Repsol Honda Marc Marquez terlihat masih kurang nyaman dengan kondisi lengannya usai menjalani sesi latihan bebas ketiga MotoGP Andalusia, Sabtu (25/7/2020). [AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Honda akan memperkenalkan motor baru untuk musim MotoGP 2022 pada akhir pekan ini tepatnya pada Jumat (14/1/2022) waktu setempat secara online.

Sayangnya, tim Repsol Honda tidak membawa pembalap andalannya, Marc Marquez karena fokus pada pemulihan cedera.

"Dia (Marquez) akan melanjutkan fokus pada proses pemulihan dan persiapan pramusim," demikian diumumkan Honda dilansir dari GPOne.

Nantinya di dalam pengenalan motor baru ini, merea akan membawa beberapa pembalap seperti Pol Espargaro, Alex Marquez dan, Takaaki Nakagami.

Baca Juga: Pengamat MotoGP Sebut Nama Pengganti Marc Marquez di Tim Repsol Honda Musim Depan

Tim Repsol Honda tidak mau mengganggu proses penyembuhan Marc Marquez. Oleh karena itu mereka memilih tidak membawanya dalam agenda perilisan motor baru.

Dua rider Tim Repsol Honda di MotoGP 2020, Marc Marquez (kiri) dan Alex Marquez saat diperkenalkan di di Shangri-La Hotel pada Selasa (4/2/2020). (Suara.com /Tivan Rahmat)
Dua rider Tim Repsol Honda di MotoGP 2020, Marc Marquez (kiri) dan Alex Marquez saat diperkenalkan di di Shangri-La Hotel pada Selasa (4/2/2020). (Suara.com /Tivan Rahmat)

Tim Repsol Honda berharap Marc Marquez bisa sembuh total dari cedera sebelum musim MotoGP 2022 dimulai.

Cedera pembalap berjuluk The baby Alien tersebut memang datang bertubi-tubi. Terakhir ia menderita masalah penglihatan alias diplopia.

Dia mengalami masalah tersebut usai mengalami kecelakaan motocross jelang seri MotoGP Algarve, November 2021.

Semoga segera sembuh Marc Marquez!

Baca Juga: Ramai Isu Fabio Quartararo Pindah ke Tim Repsol Honda, Begini Tanggapan Bos Yamaha

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI