Suara.com - Juara dunia Superbike Toprak Razgatlioglu dirumorkan tengah mengincar kelas utama MotoGP segera.
Tak cuma itu, dilansir dari Motorcycle Sports, ia bahkan telah merencanakan untuk mengikuti sesi tes di MotoGP.
"Kami mengalahkan juara dunia enam kali dan dia Jonathan Rea untuk tahun depan akan kembali lebih kuat, jadi kami harus berjuang untuk menjadi juara lagi," kata Kenan Sofuoglu mengatakan kepada Corsedimoto.
Toprak juga mengatakan pada GPOne bahwa Razgatlioglu telah menjadwalkan tes pada YZR-M1 pada tahun ini, meskipun dia tidak di MotoGP. Ini sangat penting untuknya agar bisa sampai di MotoGP pada tahun 2023.
Baca Juga: Top 5 Sport: Atletnya Wakili Sulut di Seleknas PBSI, Ini Harapan Richard Mainaky
"Saya akan mencoba M1 dalam tes pribadi, saya akan berada di trek dengan Cal Crutchlow dan saya akan dapat melakukan debut MotoGP saya pada tahun 2023," tutur juara WSBK 2021 ini.
"Saya tahu bahwa orang-orang yang menyukai saya dan menemani saya ingin saya melakukan ini lebih dari saya. Jadi 2022 sangat penting untuk transisi saya ke MotoGP. Tapi untuk saat ini saya ingin fokus mempertahankan gelar Superbike pada 2022," lanjutnya.
Yamaha memiliki Fabio Quartararo, Franco Morbidelli, Andrea Dovizioso dan Darryn Binder, serta pebalap penguji Cal Crutchlow,
sehingga tidak ada kekurangan pilihan yang beragam bagi Yamaha untuk melanjutkan proyek di kelas utama.
Namun performa pembalap Turki di R1 tentu menggiurkan bagi ofisial Jepang dan kepindahannya ke MotoGP bisa datang lebih cepat dari yang diperkirakan banyak orang.
Baca Juga: Hanya Seminggu 4.529 Tiket Nonton MotoGP di Mandalika Sudah Terjual