Suara.com - Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC), BUMN Pengelola Kawasan Ekonomi Khusus (KEK Mandalika) bersama dengan Mandalika Grand Prix Association (MGPA) selaku bagian dari ITDC Group, membuka penjualan tiket balap motor MotoGP Indonesia Grand Prix (MotoGP) 2022 secara offline di seluruh gerai Indomaret, Alfamart, dan Angkasa Pura Hotels yang tersebar di Indonesia mulai Selasa, 11 Januari 2022.
Tiket MotoGP yang tersedia untuk penjualan secara offline adalah VIP Hospitality Suites Deluxe Class, Premium Grandstand, Standard Grandstand dan General Admission.
Untuk kategori VIP Hospitality Suites Deluxe Class, tersedia tiket 3 days pass yang dijual dengan harga Rp 10.000.000 (berlaku untuk menonton selama tiga hari).
Sementara, untuk kategori General Admission, Standard Grandstand, dan Premium Grandstand, tersedia tiket harian dan paket weekend pass yang berlaku untuk Sabtu dan Minggu. Tiket harian, terdiri dari tiket hari pertama (18 Maret) pada harga Rp 115.000 – Rp 431.250, tiket hari kedua (19 Maret) pada harga Rp 287.500 – Rp 1.150.000 dan tiket race day (20 Maret) pada harga Rp 575.000 – Rp 1.725.000. Paket weekend pass tersedia dengan harga Rp 805.000 – Rp 2.587.000.
Baca Juga: Tiket VIP Hospitality Suites Premiere Class MotoGP Sirkuit Mandalika Habis Terjual
Sebagai informasi, VIP Hospitality Suites Deluxe Class merupakan ruangan yang berlokasi di VIP Village berdekatan dengan Paddock yang menyediakan fasilitas makanan, snack dan minuman di dalam ruangan tersebut sehingga penonton dapat menikmati balapan tanpa harus keluar dari ruangan. Premium Grandstand adalah lokasi duduk penonton yang dilengkapi dengan atap sehingga para penonton dapat menikmati balapan dengan nyaman.
Berikutnya, Standard Grandstand adalah tempat duduk penonton tanpa atap yang merupakan bucket seat yaitu kursi duduk tanpa lengan. Sementara, General Admission merupakan tiket non-seating area, dimana penonton bisa masuk ke area Sirkuit untuk menyaksikan balap dari layar besar dan menyaksikan konten di dalam area komersial namun tidak masuk ke Grandstand.
“Penjualan tiket secara offline ini melengkapi kanal penjualan online yang telah dibuka sejak Kamis minggu lalu dan akan semakin mempermudah pecinta balap untuk mendapatkan tiket menonton MotoGP. Dengan semua kemudahan yang kami berikan ini, kami optimistis tiket dapat terjual dengan lebih cepat. Optimisme ini juga muncul dengan melihat animo masyarakat untuk membeli tiket yang sangat tinggi dan tercermin dari tren penjualan tiket saat ini,” ujar Vice President Director MGPA Cahyadi Wanda.
Berdasarkan data penjualan Senin (10/1/2022), tiket yang telah terjual sebanyak 4.529 tiket, terdiri dari 2.738 tiket harian, 773 tiket weekend pass, dan 1.018 tiket 3 days pass. Tiket-tiket ini merupakan akumulasi dari penjualan tiket Premium Grandstand dan VIP Hospitality Suites (Premiere Class dan Deluxe Class). Tiket VIP Hospitality Suites Premiere Class sendiri, yang tersedia sebanyak 900 tiket, telah habis terjual pada hari pertama penjualan (6 Januari 2022).
“Buat pecinta balap tanah air, jangan lupa segera beli tiket sebelum kehabisan. Anda bisa membeli tiket di partner resmi yang telah kami tunjuk, baik offline maupun online. Kami tunggu Anda di Pertamina Mandalika International Street Circuit untuk menjadi bagian dari sejarah balap motor tanah air,” tutup Cahyadi.
Baca Juga: Sikat! Tiket MotoGP Indonesia Sudah Bisa Dibeli Secara Offline Hari Ini
Tiket MotoGP di The Mandalika dijual secara online melalui sejumlah official partner, antara lain My Pertamina Apps, InJourney, Xplorin yang didukung oleh Bank NTB Syariah, Livin’ by Mandiri, Tiketapasaja.com, Tiket.com, dan DyandraTiket.com sejak 6 Januari 2022 lalu.