Berlangsung dari 1-14 Januari di Arab Saudi, Reli Dakar tahun ini terdiri dari prolog dan 12 etape melintasi gurun Arab Saudi.
Kompetitor akan menempuh jarak total 8.375km, sepanjang 4.258km merupakan special stage.
Pebalap akan menjalani prolog, bertolak dari Jeddah menuju Ha'il pada 1 Januari. Sedangkan etape terakhir digelar 14 Januari menempuh rute Bisha ke Jeddah.
Juara bertahan Peterhansel akan berupaya menambah rekor 15 gelar Dakar dalam genggamannya.
Pereli berjuluk Mr Dakar itu tahun ini terlibat dalam perkembangan mobil elektrik Audi dan untuk pertama kalinya akan menjajal RS Q e-tron setelah pada tahun lalu ia meraih kemenangan dengan mobil buggy Mini.