Suara.com - Marc Marquez tak cuma dikabarkan membaik, dia juga dipastikan tak perlu menjalani operasi untuk mengobati diplopia yang ia alami akibat terjatuh saat latihan enduro.
Sementara beberapa waktu lalu, muncul isu bahwa Lewis Hamilton akan pensiun setelah jalani akhir musim F1 2021. Jika kabar ini benar, maka timbul pertanyaan siapa yang bakal menggantikan posisi Lewis Hamilton.
Berita di atas adalah dua dari lima berita olahraga yang menarik di kanal sport Suara.com, sepanjang Minggu (26/12/2021) yang kami rangkum di bawah ini:
1. Tak Butuh Operasi, Marc Marquez Siap Kembali ke Lintasan Balap?

Tak cuma dikabarkan membaik, Marc Marquez dipastikan tak perlu menjalani operasi untuk mengobati diplopia yang ia alami akibat terjatuh saat latihan enduro.
Menurut press release dari Honda seperti dilansir dari GP One, pembalap Spanyol ini juga sedang menjalani proses penyembuhan "konservatif", dan ia bisa kembali berlatih.
2. Pembalap Keturunan Indonesia Siap Gantikan Posisi Lewis Hamilton Jika Benar-benar Pensiun

Beberapa waktu lalu, muncul isu bahwa Lewis Hamilton akan pensiun setelah jalani akhir musim F1 2021.
Baca Juga: Marc Marquez Tak Yakin Bisa Juara Dunia MotoGP 2022, Tetapi Ia Janjikan Hal Ini
Hal ini lantaran dirinya merasa tak puas saat menjalani F1 Abu Dhabi 2021. Ia merasa dicurangi atas keputusan F1 dan FIA terkait insiden dengan Max Verstappen.