Kepentingan timnas dalam uji tanding terpenuhi dengan didatangkan lawan tim dengan materi pemain G-League dan mantan NBA All Star DeMarcus Cousins.
"Tujuan utama kami memang lebih ke arah mencari lawan tanding yang lebih mumpuni yang tidak bisa kita dapatkan di Indonesia apabila training camp," tutu Fareza.
"Hal tersebut bisa mempersiapkan kami melawan tim Lebanon yang secara notabene memang di atas kami dan lebih physical mainnya sehingga pemain kami memiliki persiapan."
Window pertama Kualifikasi FIBA World Cup 2023 sudah dilalui Timnas Basket Indonesia.
Dua kali melawan Lebanon, dua kali kekalahan didapat Indonesia Patriot dalam pertandingan penyisihan Grup C yang digelar di Zouk Mikael Arena, Lebanon. Dipaksa menyerah 38-96 di pertemuan pertama, Timnas Basket Indonesia takluk 64-110 pada laga kedua.
Hasil itu membuat Indonesia berada di posisi keempat Grup C dengan poin dua. Sementara Lebanon melejit di puncak klasemen dengan empat angka. Sedangkan Arab Saudi dan Yordania berada di urutan kedua dan ketiga dengan masing raihan tiga poin.