Suara.com - Pihak penyelenggara MotoGP telah merilis deretan pembalap yang paling sering terjatuh di kompetisi 2021.
Dalam daftar tersebut, pembalap Tech 3 KTM, Iker Lecuona menduduki posisi teratas dengan jatuh sebanyak 26 kali.
Selain itu, pada daftar ini, terdapat dua pasangan saudara yang sama-sama berkompetisi di kelas primer, yakni Marquez bersaudara dan duo Espargaro.
Marc Marquez yang baru-baru ini santer diberitakan karena sedang mengalami diplopia, berada di urutan kedua seluruh pembalap dengan jatuh 22 kali.
Baca Juga: Bikin Rival Gentar, Ini Keunggulan Francesco Bagnaia yang Ingin Ditiru Johann Zarco
Ditambah dengan catatan sang adik, Alex Marquez yang jatuh 19 kali, maka keduanya menjadi pasangan saudara yang paling sering jatuh dengan total 41 kecelakaan.
Pol Espargaro, pembalap rekan setim Marc Marquez terjatuh 20 kali selama kompetisi, menandakan bahwa para pembalap Honda sangat sering mengalami insiden di lintasan.
Bersama dengan sang kakak, Aleix Espargaro yang berada di tim Aprilia dengan catatan 18 kali cium aspal, duo Espargaro ini total jatuh 38 kali.
Canet Aron menjadi pembalap Moto2 dengan rekor jatuh tertinggi di kalangan para pembalap kelas menengah dengan jatuh 21 kali.
Di kelas Moto3, Toba Kaito yang jatuh 19 kali juga memegang rekor jatuh terbanyak tahun ini di kelas pemula.
Baca Juga: Jadwal Lengkap MotoGP 2022, Dari Qatar ke Sirkuit Mandalika Lombok