Kejutan! Praveen / Melati Dijegal Peringkat 178 Dunia

Arief Apriadi Suara.Com
Rabu, 17 November 2021 | 12:52 WIB
Kejutan! Praveen / Melati Dijegal Peringkat 178 Dunia
Arsip foto - Ganda campuran andalan Indonesia Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti terhenti di babak pertama Toyota Thailand Open 2021 setelah ditaklukkan pasangan Prancis Thom Gicquel/Delphine Delrue dengan skor 21-14, 9-21, 13-21 di Impact Arena, Bangkok, Rabu (20/2/2021). ANTARA/HO-BWH/Badmintonphoto/Erika Sawauchi/aa. [Handout BWH/Badmintonphoto/Erika Sawauchi]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pasangan ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan / Melati Daeva Oktavianti secara mengejutkan terhenti di babak pertama Indonesia Masters 2021, Rabu (17/11/2021).

Dalam pertandingan di Bali International Convention, Nusa Dua, Praveen / Melati takluk di tangan wakil India peringkat 178 dunia, Dhruv Kapila / Reddy N. Sikki dengan skor 11-21, 20-22.

Di gim pertama, Praveen / Melati dibuat kesulitan oleh wakil India. Sempat kejar-kejaran angka di awal laga, mereka kemudian kehilangan enam poin beruntun, sebelum tertinggal 4-11 saat interval.

Selepas jeda, Praveen / Melati yang bertekad untuk meraih hasil bagus di kandang sendiri setelah hasil kurang maksimal di tur Eropa, justru kian kesulitan menandingi Dhruv / Reddy. Mereka terus tertinggal hingga kalah 11-21.

Baca Juga: Fajar / Rian Beberkan Rahasia Permainan Ciamik Bagas / Fikri di Bali

Di gim kedua, Praveen / Melati tampil lebih baik. Mereka sempat unggul 19-15 dari lawannya. Namun, di poin-poin kritis, pasangan ranking lima dunia itu tak fokus hingga kehilangan lima poin beruntun dan berbalik tertinggal 19-20.

Dalam posisi tersebut, Praveen / Melati masih mencoba untuk bangkit. Mereka sempat menyamakan kedudukan 20-20 sebelum akhirnya kalah 20-22.

Hasil ini membuat Praveen / Melati kembali gagal mengakhiri puasa gelar juara sejak kali terakhir jadi kampiun di All England 2020 pada 15 Maret 2020 lalu.

Setelah ini, Praveen / Melati akan kembali berjuang meraih hasil terbaik di Indonesia Open 2021 yang akan berlangsung di venue yang sama pada 23-28 November mendatang.

Baca Juga: Atasi Kendala Lapangan, Kevin / Marcus Melaju ke Babak Kedua Indonesia Masters

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI