Cal Crutchlow Tetap Berada di Yamaha Jadi Tes Rider, Ini Alasannya

Minggu, 14 November 2021 | 12:55 WIB
Cal Crutchlow Tetap Berada di Yamaha Jadi Tes Rider, Ini Alasannya
Crutchlow akan gantikan Vinales di MotoGP Inggris. (Instagram: @yamahamotogp)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Cal Crutchlow bakal berada di tim Yamaha MotoGP pada musim 2022 mendatang. Bukan menjadi pembalap reguler, tetapi jadi tes rider.

Hal ini disampaikan langung Lin Jarvis selaku Managing Director Yamaha MotoGP.

"Kami pasti akan melanjutkan dengan Cal. Kami belum menandatangani, tetapi kami telah menyetujui persyaratan dan Cal akan tinggal bersama kami di masa depan. Itu sudah diputuskan," jelas Lin Jarvis dilansir dari MotoGP.com.

Keputusan ini didasarkan karena Yamaha ingin terus melakukan pengembangan dan riset untuk tim Eropa.

Baca Juga: Yamaha Siap Amankan Fabio Quartararo dengan Perpanjangan Kontrak Baru, Naik Gaji Bos!

"Kami akan memiliki lebih banyak staf Eropa. Staf di tim, tetapi kami akan terus memiliki kombinasi ini di setiap lokasi,” beber Jarvis.

Pebalap LCR Honda Cal Crutchlow saat di paddock pada sesi latihan bebas MotoGP Spanyol. JAVIER SORIANO / AFP
Pebalap LCR Honda Cal Crutchlow saat di paddock pada sesi latihan bebas MotoGP Spanyol. JAVIER SORIANO / AFP

Tim pengembangan Eropa dan Jepang pada musim ini tampak bekerja sendiri-sendiri. Hal ini lantaran pandemi yang belum berakhir.

Hal ini menyebabkan mempertahankan Cal Crutchlow sebagai tes rider merupakan keputusan tepat.

Cal Crutchlow ditunjuk sebagai tes rider Yamaha usai menggantikan posisi Jorge Lorenzo yang dianggap kinerjanya tidak maksimal.

Yamaha menganggap kalau Cal Crutchlow melakukan hal yang cukup luar biasa jika dibandingkan dengan Jorge Lorenzo.

Baca Juga: Usai Franco Morbidelli Pindah ke Tim Yamaha, Valentino Rossi Cuma Komentar Begini

Oleh karenanya, Yamaha memutuskan untuk mempertahankannya hingga musim 2022 mendatang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI