Sergio Perez Ingin Wujudkan Mimpi Jadi Juara Dunia F1

Arief Apriadi Suara.Com
Kamis, 04 November 2021 | 15:01 WIB
Sergio Perez Ingin Wujudkan Mimpi Jadi Juara Dunia F1
Sergio Perez di GP F1 Turki 2021 [Mobil (TM) Indonesia].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sergio Perez mengatakan ingin mewujudkan mimpinya menjadi Juara Dunia F1 bersama Red Bull Racing pada musim 2022.

Pembalap Meksiko itu menjalani musim pertama yang stabil bersama tim yang bermarkas di Milton-Keynes. Ia telah mengantongi 4 podium termasuk kemenangan di Grand Prix Azerbaijan pada bulan Juni.

Namun, mantan pembalap Racing Point itu jauh di belakang jika dibandingkan performa rekan setimnya, Max Verstappen.

Sergio Perez bergabung bersama Red Bull setelah dilepas Racing Point pada akhir tahun 2020. Posisinya kemudian digantikan Sebastian Vettel.

Baca Juga: Sindir Komentar Hamilton, Max Verstappen: Saya Gugup, Tak Bisa Tidur

Kemudian Red Bull memutuskan untuk mengambil Perez sebagai pengganti Alexander Albon. Ia telah dipuji atas penampilannya di beberapa balapan musim ini meskipun secara keseluruhan hasilnya belum optimal.

Menyesuaikan diri dengan tim baru bisa jadi sulit dan Perez butuh waktu untuk melakukannya. Checo, panggilan Sergio, membawa pulang podium back to back untuk pertama kalinya musim ini di Turki dan Amerika Serikat.

Pembalap kelahiran Guadalajara itu akan berusaha berdiri di podium untuk kelima kalinya musim ini pada akhir pekan depan.

Checo memiliki ambisi tinggi di 2022. Sementara musim ini, dia dan tim mengaku fokus untuk membantu Max Verstappen bersaing dengan Lewis Hamilton (Mercedes) dalam meraih gelar juara dunia F1 2021.

“Akan luar biasa, ini yang paling layak untuk negara saya. Saya selalu mendapat dukungan yang mengesankan di mana pun saya berada dan saya harus berterima kasih, untuk itu saya berharap bisa menang pada hari Minggu,” katanya jelang GP Meksiko seperti dilansir The Sports Rush, Rabu (3/11/2021).

Baca Juga: Lewis Hamilton Tuding Max Verstappen Pura-pura Tak Tertekan dalam Perebutan Gelar

“Saya ingin menjadi juara dunia, itu adalah impian saya dan saya ingin melakukannya terutama dengan Red Bull dan tahun depan saya bisa mencapainya, itu sebabnya saya di sini,” jelasnya.

Checo sedang mewaspadai Autodromo Hermanos Rodríguez di high-altitude, tempat mereka akan balapan akhir pekan ini.

“Ini akan sulit. Kami melaju dengan downforce terkuat, seperti yang kami lakukan di Monaco, karena treknya sangat menuntut karena ketinggian, terutama untuk rem dan pendinginan mesin yang merupakan kuncinya, ini akan menjadi sirkuit yang sangat sulit,” kata Checo.

Sergio Perez saat ini berada di urutan keempat pada klasemen sementara F1 2021 dengan koleksi 150 poin.

Penulis: Aulia Ivanka Rahmana

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI